Suara.com - Perundungan selalu menyisakkan kisah pilu. Itulah yang coba dibagi oleh seorang ibu asal Inggris, Carrie Golledge.
Carrie yang tinggal di Tiverton, Devon, mengunggah sebuah pesan memilukan di halaman Facebook miliknya disertai gambar putrinya, Sophia, yang tidur di ranjang sebuah rumah sakit.
"Ini adalah akibat perundungan. Ini anak perempuan saya yang berumur enam tahun, dirawat di rumah sakit karena dirundung. Ini adalah anak saya yang penuh perhatian dan meski menderita, 'tidak ingin ada yang mendapat masalah'. Ini adalah anak saya yang telah berhenti makan, telah menangis sampai tertidur, mengalami kecemasan yang begitu parah hingga dia sakit lebih dari 20 kali dalam satu jam sepanjang malam… Ini adalah anak saya yang 'sahabatnya' telah melecehkannya secara emosional begitu lama, tapi dia pikir itu normal ..."
Unggahan tersebut sangat menyayat hati dan telah dibagikan ulang oleh pengguna Facebook lain sebanyak 216.539 kali.
Carrie lalu melanjutkan, "Ini adalah anak saya yang telah masuk dan keluar dari rumah sakit yang tak terhitung jumlahnya karena sering merasa begitu cemas. Ini adalah anak saya yang telah diejek di media sosial oleh orangtua para perundung karena memiliki hati yang murni... Ini anak saya yang ketika berbicara tentang masalahnya di sekolah, diberi tahu 'Dia hanya anak berusia enam tahun'.
Carrie juga sadar bahwa putrinya, Sophia, bukan satu-satunya korban perundungan di muka bumi. Maka Carrie juga menyinggung betapa banyak dan umumnya kasus perundungan.
"Ini anak saya yang tidak ingin ini terjadi pada orang lain. Jadi ini adalah kisah anak saya yang kami bagikan tetapi dia adalah salah satu dari sekian banyak anak lainnya... terlalu banyak! Tolong bantu kami berbagi ceritanya."
Unggahan Carrie mendapat banyak perhatian dari orangtua lain. Mereka bahkan menyarankan agar Sophia pindah sekolah lain dan mencari suasana yang lebih baik.
Dalam unggahan berikutnya, Carrie mengungkapkan bahwa putrinya telah pindah sekolah dan merasa lebih kerasan.
Baca Juga: Black Box Lion Air JT 610 Ditemukan Dalam Kondisi Utuh
"Saya dibanjiri dengan pesan-pesan luar biasa dari orang-orang yang bahkan tidak saya kenal. Anda semua luar biasa," tambah Carrie.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Virus Nipah Sudah Menyebar di Sejumlah Negara Asia, Belum Ada Obatnya
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal
-
Waspada Penurunan Kognitif! Kenali Neumentix, 'Nootropik Alami' yang Dukung Memori Anda
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan