Suara.com - Kadar gula darah yang tinggi selama kehamilan bisa berisiko pada janin, bahkan menyebabkan cacat lahir.
Melansir dari Healthshots, sekitar 300.000 hingga 400.000 janin per tahun dari ibu dengan diabetes di Amerika mengalami cacat tabung saraf. Kondisi ini terjadi ketika jaringan yang akhirnya membentuk otak dan sumsum tulang belakang gagal terbentuk dengan benar di mana selanjutnya bisa dapat menyebabkan keguguran atau kecacatan berat.
Menggunakan studi pada tikus, peneliti University of Maryland School of Medicine (UMSOM) telah mengidentifikasi mekanisme di balik cacat lahir struktural. Kondisi ini disebabkan oleh penuaan jaringan saraf sebelum waktunya yang menghentikan pertumbuhannya sebelum membuat sel yang cukup membentuk tabung saraf.
“Meskipun diabetes adalah penyakit yang umumnya terkait dengan populasi yang lebih tua, epidemi diabetes modern pada orang muda sebagian besar didorong oleh obesitas dan ketidakaktifan. Pada saat yang sama, banyak penyakit terkait penuaan dipengaruhi oleh diabetes, dan kita sekarang tahu bahwa glukosa darah tinggi tampaknya menginduksi atau meningkatkan penuaan embrio dini,” kata Dr Peixin Yang, PhD, Profesor Ilmu Obstetri, Ginekologi dan Reproduksi, Direktur Pusat Penelitian Cacat Lahir, dan Wakil Ketua Penelitian di Pusat Penelitian Cacat Lahir UMSOM.
“Selama beberapa dekade, hipotesis kami adalah bahwa penuaan dini yang terjadi pada janin dari ibu dengan diabetes, menyebabkan cacat lahir ini. Baru-baru ini kami memiliki alat dan teknologi untuk menguji hipotesis kami,” tambah dokter Yang.
Menemukan mekanisme yang tepat dalam menganalisis peyebab jenis cacat lahir lainnya pada janin ini adalah langkah pertama untuk mengidentifikasi pencegahannya.
Dalam studi tersebut, para peneliti dapat menunda proses penuaan di jaringan dengan menggunakan obat kanker, memungkinkan tabung saraf untuk sepenuhnya terbentuk pada anak tikus yang lahir dari tikus dengan mutasi yang menyerupai diabetes.
Temuan mereka menunjukkan bahwa terapi yang lebih khusus dapat dikembangkan untuk mencegah keguguran atau cacat lahir pada bayi yang lahir dari ibu dengan diabetes.
“Langkah kami selanjutnya adalah melihat apakah cacat lahir pada jantung dan ginjal yang ditemukan pada janin yang lahir dari ibu dengan diabetes disebabkan oleh mekanisme penuaan yang sama. Jika demikian, itu akan menyarankan bahwa kita dapat mengembangkan pengobatan tunggal yang lebih khusus untuk proses perkembangan ini untuk mencegah spektrum cacat lahir ini,” kata peneliti E Albert Reece, MD, PhD, MBA, Wakil Presiden Eksekutif untuk Urusan Medis, UM Baltimore.
Baca Juga: Aurel Hermansyah Hamil, Anang Hermansyah Bagikan 7,5 Ton Beras
“Karena ibu dengan diabetes memiliki anak dengan tingkat cacat lahir lima kali lipat dibandingkan dengan populasi umum dan insiden diabetes yang terus meningkat, sangat penting bagi kita untuk mengembangkan cara untuk mencegah kecacatan dan mempromosikan kelahiran yang sehat,” tambah Reece.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
Terkini
-
Alasan Penting Dokter Bukan Cuma Perlu Belajar Pengobatan, Tapi Juga 'Seni' Medis
-
Dokter Kandungan Akui Rahim Copot Nyata Bisa Terjadi, Bisakah Disambungkan Kembali?
-
Klinik Safe Space, Dukungan Baru untuk Kesehatan Fisik dan Mental Perempuan Pekerja
-
Mengubah Cara Pandang Masyarakat Terhadap Spa Leisure: Inisiatif Baru dari Deep Spa Group
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?