Suara.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep memberhentikan sejenak konferensi pers usai menemui Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jaksel pada Kamis (12/10/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Kaesang sedang menjawab mengenai perbedaan pertemuan saat dirinya dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Prabowo. Namun tak lama, azan magrib berkumandang dan Kaesang kemudian menghentikan penjelasannya sejenak.
"Sebentar ya magrib, saya batalin puasanya, sebentar ya," katanya.
Tak lama kemudian Kaesang yang tadinya berdiri kemudian sedikit berjongkok dan minum air untuk berbuka puasa. Suasana pun langsung tidak terdengar suara hiruk pikuk.
Untuk diketahui pada Kamis sore, Kaesang bertemu dengan Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jaksel.
Prabowo mengaku senang dengan kunjungan balasan yang dilakukan PSI. Lebih lanjut, ia mengemukakan membahas sejumlah hal terkait Pemilu 2024 dalam suasana sejuk.
"Ada kesamaan visi, kita menghendaki suatu politik dan gaya demokrasi yang sejuk penuh persahabatan, kekeluargaan," kata Prabowo kepada awak media.
Kaesang juga membalasnya dengan mengungkapkan rasa terima kasih karena diterima dengan baik dan Mars PSI sempat berkumandang sebelum pertemuan dimulai.
"Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kepada bapak ketua umum. Jujur tadi kami terharu, mars PSi di depan rumahnya bapak, terima kasih," ucap Kaesang.
Baca Juga: Kode Keras! Kaesang Pakai Kaus Prabowo Saat Sambangi Kertanegara
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024