Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati memuji setinggi langit untuk Mahfud Md. Ini dilontarkan Megawati saat mengumumkan Mahfud sebagai bakal calon wakil presiden pendamping Ganjar Pranowo.
Megawati mengklaim pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud Md akan menyuburkan demokrasi di Indonesia. Terlebih, kata Megawati, Mahfud merupakan sosok yang bernyali dengan ideologis yang tak perlu diragukan.
"Pak Mahfud itu tampil apa adanya, jujur, bernyali, komitmen, ideologisnya tidak perlu diragukan lagi, beliau bisa menjadi wasit yang baik di tengah persaingan politik dan bisnis yang dirasa sering tidak adil," ujar Megawati dalam konferensi pers di kantor DPP PDIP di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).
"Beliau sosok yang ditugaskan untuk melakukan reformasi sistem hukum nasional agar tampil wajah keadilan sejati. Sudah lama rakyat menunggu keadilan," lanjut Megawati.
Megawati pun memohon doa restu kepada rakyat Indonesia. "Rakyat dapat ikut menjadikan kedua beliau ini (Ganjar Pranowo dan Mahfud Md--RED) menjadi pemimpin negara dan bangsa di masa yang akan datang," terang Megawati.
Menurut Megawati, Mahfud Md bukan lah orang asing bagi dirinya terlebih pernah sama-sama di BPIP. Untuk itu, Megawati sangat mengerti dan mengenal cara berpikir Mahfud.
"Beliau sosok yang saya sendiri tidak asing karena beliau pernah menjadi anggota dewan pembina BPIP. Jadi saya bisa sangat bisa mengerti cara berpikirnya," kata Megawati di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).
Megawati menyebut Mahfud Md sebagai pendekar hukum yang membela rakyat kecil atau wong cilik. Megawati lantas berseloroh minta dibela juga.
"Prof Mahfud juga pendekar hukum dan pembela wong cilik. Saya bilang ke beliau, hukum ini jangan semuanya pada bungkam. Ya untuk apa ada aturan kalau semua diam. Sekarang ada pak Mahfud nih yang belain saya," tuturnya.
Baca Juga: Mahfud Resmi Jadi Cawapres Ganjar, PKS: Kelas! Bukan Kaleng-kaleng
Nama Menko Polhukam Mahfud Md resmi diumumkan sebagai cawapres Ganjar Pranowo. Ia resmi dideklarasikan oleh Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDIP, Rabu (18/10/2023).
Berita Terkait
-
Mahfud Resmi Jadi Cawapres Ganjar, PKS: Kelas! Bukan Kaleng-kaleng
-
PDIP Umumkan Mahfud Md Cawapres Ganjar Tanpa Kehadiran Jokowi
-
Gestur Kebahagiaan Mahfud MD Usai Jadi Cawapres Ganjar: Senyum Merekah Sembari Acungkan Jempol
-
Resmi jadi Cawapres Ganjar, Megawati Curhat Sendirian dan Kerap Dibully Wartawan: Sekarang Ada Pak Mahfud Belain Saya
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024