Suara.com - Pakar Mikroekspresi Kirdi Putra menilai istilah slepet yang disampaikan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin adalah upaya membangun gimik.
Meski calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan pernah mengatakan bahwa pemilu lebih dari sekadar gimik, Kirdi menilai slepet sarung yang ditampilkan Cak Imin sebagai upaya untuk beradaptasi.
“Sebetulnya yang dilakukan oleh Cak Imin kemarin itu kan gimik dan jargon. Slepet itu kan jargon, sarungnya itu kan gimik. menurut saya itu sah-sah saja,” kata Kirdi kepada Suara.com, Sabtu (23/12/2023).
Dia menduga bahwa Cak Imin baru menyadari pentingnya gimik untuk menyampaikan gagasannya kepada masyarakat.
“Konten bagus itu utama tapi konteks itu juga harus bagus. Jadi, dia sadari itu dan dia ubah ya nggak apa-apa,” ujar Kirdi.
Namun, dia mengakui fakta bahwa Cak Imin mulai menunjukkan gimik bisa dimaknai dua sisi oleh publik.
Sebagian masyarakat dinilai akan memandang bahwa Cak Imin yang menunjukkan gimik berlawanan dengan pernyataan Anies sebelumnya.
“Kedua, hebat dong dia beradaptasi, nggak mempertahankan hanya satu cara dan ternyata cara itu berhasil,” tandas Kirdi.
Sebelumnya, debat cawapres digelar di Hall Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023). Debat dimulai pada pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: Rekam Jejak Politik Cak Imin, Pengalaman 20 Tahun tapi Kena 'Slepet' Gibran
Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud MD berdebat dengan tema ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
Berita Terkait
-
Analisa Pakar Saat Gibran Mengangkat-angkat Tangan Kala Dicecar Cak Imin Soal Pembangunan Kota Solo
-
Profil Agung Sedayu Group: Investor IKN yang Disebut Gibran, Siapa Pemiliknya?
-
Intip 21 Program Unggulan yang Dipaparkan Mahfud di Debat Semalam, Apa Saja?
-
Pakar Bongkar Niat Buruk di Balik Serangan SGIE Gibran ke Cak Imin
-
TKN Sebut Gibran Tampil Lincah Saat Debat: Otaknya Beda Dengan Cak Imin Dan Mahfud
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024