Suara.com - Setelah menyatakan pengunduran diri dari Anggota Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Maruarar Sirait dikabarkan bakal berlabuh di Partai Gerindra.
Saat dikonfirmasi, Ara, sapaan Maruarar Sirait, tidak membantahnya. Bahkan, ia mengaku saat ini sedang mengurus kartu tanda anggota (KTA) untuk menjadi anggota partai berlambang kepala burung garuda tersebut.
"KTA-nya belum, tentu berproses ya. Tentu ada syarat, apa, kita harus memenuhinya," kata Maruarar kepada awak media saat berkunjung ke acara "open house" Menteri Investasi Bahlil Lahadalia di rumah dinasnya di Kuningan Jakarta, Rabu (10/4/2024).
Lebih lanjut, ia menuturkan bakal mengikuti persyaratan dalam proses menjadi anggota partai tersebut.
"Ya saya kan mengikuti dong aturan main yang ada sebagai anggota baru, tentu kan harus sabar, itu berproses," tuturnya.
Saat dikonfirmasi kemungkinan posisi di partai yang akan menjadi tempat barunya berpolitik, ia mengatakan bakal mengikuti proses dari awal sebagai anggota biasa.
"Kan sudah dijelasin, saya anak buahnya Pak Prabowo," ujarnya.
Sebelum menyatakan bakal bergabung dengan Gerindra, Ara sempat mengusulkan agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadikan penasihat khusus Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Ia beralasan bahwa usulan tersebut disampaikan karena Jokowi punya segudang pengalaman dalam pemerintahan.
"Pak Jokowi tentu akan memberi masukan dan menjadi penasihat sebagai orang yang berpengalaman," katanya, beberapa waktu lalu. (Antara)
Baca Juga: Gerindra Akui Sedang Berkomunikasi untuk Pertemuan Prabowo dengan Megawati di Momen Lebaran
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024