Suara.com - Pub yang terletak di Tokyo, Jepang, ini didirikan untuk meringankan warga Jepang dari rasa kesepian sehingga memungkinkan mereka untuk minum cappuccino dengan teman berbulunya itu.
Banyak apartemen kecil di Tokyo tidak mengizinkan penyewa untuk memelihara hewan di tempat tinggalnya itu.
Kondisi inilah yang menyebabkan banyak pemilik hewan peliharaan kesulitan mencari tempat yang bisa secara leluasa memelihara sekaligus memanjakan binatang kesayangannya itu.
Coffee shops khusus hewan sebenarnya telah populer dan menyebar secara global. Tak hanya untuk kucing, tapi ada juga untuk binatang peliharaan lainnya seperti burung hantu dan kelinci yang di kota-kota seperti San Francisco dan London.
Nah, Sekarang, Tokyo membuat terobosan baru dengan mendirikan pub kucing pertama di dunia. Di sini para penyayang kucing bisa menghabiskan waktu dengan makhluk berbulu itu sembari minum minuman akohol seperti bir.
Neko Bar Akanasu menyajikan berbagai menu dan minuman beralkohol dan piring-piring makanan berukuran kecil untuk para kucing.
Di pub tersebut, begitu banyak kucing yang bebas berkeliaran menaiki meja, bangku atau berlarian di lantai.
Setiap harinya, sekitar lima kucing berkeliaran di Neko Bar Akanasu.
Pemilik pub, Koyanagai, yang berusia 60-an tahun, seperti dilansir dari Daily Mail mengatakan, dirinya memang penyayang kucing. Sepanjang hidupnya ia selalu memelihara kucing.
Koyanagai bercerita, keluarganya sudah punya satu ekor kucing saat ia lahir. Ketika usianya semakin menua, ia bersama istrinya mulai merawat kucing dari tempat penampungan hewan.
Inilah yang kemudian ia mempunyai ide untuk mendirikan pub khusus kucing.
Neko Bar Akanasu setiap harinya buka mulai pukul 18.00-00.40. Dalam pub ini terdapat 60-an kursi bar yang dilengkapi dengan pencahayaan lembut dan beberapa pot tanaman.
Untuk menu, pub ini menawarkan mix hors d'oeuvres dengan harga 700 yen (sekitar Rp80.000) dan koktail seharga ¥ 450 (sekitar Rp40.000). Selain itu, ada juga paket menu all you can drink seharga ¥ 1.999 (sekitar Rp220.000).
Berita Terkait
-
Xiaomi Siap Luncurkan HP Pertama di Dunia dengan Snapdragon 8s Elite dan Baterai Canggih
-
Izin Donasi dan Undian Kini Lebih Mudah! Cek Aplikasi Baru Kemensos!
-
Redmi A4 5G Resmi Meluncur: Snapdragon 4s Gen 2 Pertama di Dunia!
-
Siap Mengudara di Tahun 2025, Ini Mobil Terbang Berizin Pertama di Dunia
-
Cuan Banyak! Cafe Di Inggris Raup Rp 2,96 Triliun Gegara Larangan Bir Di Piala Dunia Qatar
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Cap Go Meh 2026 Tanggal Berapa? Simak Jadwal, Sejarah, dan Tradisi Perayaannya
-
7 Susu untuk Lansia 60 Tahun ke Atas: Rahasia Otot Kuat Bebas Nyeri Sendi
-
Terpopuler: Sampo Penghitam Rambut untuk Tutupi Uban, Sepatu Skechers buat Usia 45-an
-
5 Shio Diprediksi Kurang Beruntung pada 15-18 Januari 2026: Bukannya Cuan Malah Zonk
-
Terpopuler: Biaya Perawatan Isuzu Panther, Rekomendasi Motor Listrik Setangguh PCX
-
Air Mineral Pegunungan Alami Dukung Konsistensi dan Stamina Atlet Basket Indonesia
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan