Suara.com - Ada yang berbeda saat Anda memasuki pelataran mal La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Boulevard yang biasanya hanya dipenuhi oleh bangku pengunjung, kini disesaki dengan segala bentuk bangunan bernuansa kehidupan koboi.
Bangunan tersebut dibuat bukan tanpa tujuan. Masing-masing bangunan dengan dominasi warna cokelat dan pintu bar tersebut untuk mendukung Jakarta Barbecue Festival 2014 dengan tema Wild Wild West.
Bahkan, untuk semakin menambah kentalnya suasana kehidupan koboi, beberapa bagian titik rumah dibuat sedikit berpasir ala gurun. Tak hanya itu, pengunjung yang berkeliling pun akan ditemani musik-musik bernuansa country.
Tema koboi dipilih agar berbeda dengan festival kuliner yang pernah diselenggarakan di La Piazza atau di tempat lain.
"Agar berbeda sehingga pengunjung selalu menemukan sensasi yang berbeda saat datang," kata Public Relation Sentral Kelapa Gading, Dimas Perdana, kepada suara.com, Minggu (14/9/2014).
Meski bertema koboi, kata Dimas, makanan yang hadir di festival tidak hanya berbau western.
"Kami menyediakan segala macam, asal memang dasarnya barbekyu atau dibakar," katanya.
Benar saja, bukan hanya steak daging saja yang tersedia, barbekyu ala Indonesia pun banyak tersedia di festival yang diselenggarakan pada 12-28 September 2014 ini.
"Mulai dari sate daging, ada kambing guling, sate kelinci," katanya.
Menu yang mendominasi memang memiliki benang merah olahan makanan dengan cara dibakar. Menu-menu seperti bakso bakar, bebek bakar juga tersedia.
Bahkan, menu yang dianggap bukan barbekyu juga hadir seperti jagung bakar, roti bakar, tape uli pun juga ikut memeriahkan festival ini.
"Karena pada dasarnya masakan tersebut diolah dengan cara dibarbekyu," katanya.
Sedangkan untuk makanan penutup, Dimas mengaku agak kesulitan untuk mencari makanan yang memang diolah dengan cara dibakar.
"Tidak hanya itu, di sini makanannya banyak yang daging, jadi dessert-nya kami carikan yang lebih segar," katanya.
Pengunjung yang datang wajib menukarkan uangnya dengan mata uang yang berlaku di 'era koboi' di kasir-kasir yang berada di dekat pintu masuk.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
World Cities Day: Membangun Kota yang Bernapas Lewat Ruang Hijau dan Alam
-
Rekomendasi Serum Somethinc untuk Mengurangi Flek Hitam, Bikin Kulit Cerah Merata
-
Profil Irene Ursula Owner Somethinc, Sudah Bangun 'Kerajaan' Kecantikan Sejak 2014
-
Resep Semur Telur Kecap Manis: Lezatnya Rasa Tradisi di Setiap Suapan!
-
Profil Sarwo Edhie Wibowo: Mertua SBY yang Diberi Gelar Pahlawan Nasional
-
8 Parfum Cocok untuk Ojol: Awet dan Anti Bau, Bikin Penumpang Auto Kasih Bintang Lima
-
Kuota Penerima Beasiswa LPDP Berkurang Mulai Tahun 2025, Ini Rinciannya
-
5 Eye Cream untuk Mengurangi Mata Panda, Cocok Bagi yang Sering Begadang
-
5 Rekomendasi Serum Antioksidan untuk Lindungi Kulit dari Polusi Bagi Warga Kota Besar
-
5 Rekomendasi Hotel Terbaik di Medan, Lokasi Strategis dan Punya Fasilitas Lengkap