Suara.com - Di tengah suasana bulan suci Ramadhan, Galeri Indonesia kaya bersama pendalang Budi Ros, mempersembahkan sebuah pertunjukan wayang tavip atau wayang plastik bertajuk "Sunan Kalijaga" di auditorium Galeri Indonesia Kaya.
Sunan Kalijaga merupakan salah seorang wali songo pembela kebenaran. Lakon ini ditulis oleh Yudi Suryo Atmojo, Rangga Buana & Budi Ros sendiri. Pertunjukan ini mengangkat kisah Raden Syahid yang merupakan putra Adipati Tuban yang hidupnya serba kecukupan. Karena berpegang teguh pada hati nurani, ia bertentangan pendapat dengan sang ayah, dan terusir dari istana kadipaten. Bersama rekan-rekannya, Raden Syahid memilih tinggal di dalam hutan dan membentuk gerombolan perampok.
Mereka selalu merampok harta orang yang dianggap korup dan membagikannya kepada fakir miskin. Merasa terganggu, pemerintah Majapihit memburunya sehingga mereka terpojok dan akhirnya bubar, kecuali Raden Syahid.
Ia bertahan sendirian di dalam hutan, terus merampok, terus membagikannya pada si miskin, dan terus bersetia pada hati nurani. Di kemudian hari, itulah yang mengantarkannya menjadi orang besar. Titik balik terjadi ketika ia bertemu Sunan Bonang, yang kala itu telah dikenal sebagai salah seorang wali. Setelah berguru dengan Sunan Bonang, ia menjadi salah satu dari Wali Songo yang dikenal oleh sejarah sebagai Sunan Kalijaga.
Selain sebagai salah satu dari Wali Songo, ia dikenal pula sebagai mubalig, seniman, budayawan, cendikiawan dan tokoh pembaharu yang sangat besar peranannya dalam penyebaran Agama Islam di Nusantara.
“Keterlibatan Ny. Tavip mempertemukan saya dengan kecintaan baru terutama sejak memerankan tokoh dalang dalam lakon Sie Jien Kwie pada tahun 2010, saya terus mendalang wayang Tavip. Saya
berharap para penonton dapat menikmati sajian kisah klasik dari Sunan Kalijaga yang dikemas lebih inovatif, menarik dan segar,” ujar Budi Ros.
Dalang Wayang Tavip, Budi Ros, telah malang melintang di dunia pertunjukan dengan bergabung dengan Teater Koma, dan sering menjadi pemeran utama dalam pentasnya sejak 1985. Beberapa
naskah dramanya telah mendapat penghargaan dalam sayembara penulisan naskah drama: Festival Topeng (Dewan Kesenian Jakarta 2003) Aku vs Ayahku (Dewan Kesenian Surabaya 2004) Minyak Wangi Orang Mati (Salihara, 2004) Lugu Kayu Bakar (Anti Budaya Korupsi, 2004.
“Raden Syahid atau yang lebih dikenal oleh masyarakat nusantara dengan Sunan Kalijaga, merupakan salah satu wali songo yang terpopuler di tanah Jawa dan menjadi penghubung antara
pandangan Islam serta budaya Jawa. Dengan adanya pertunjukan ini, diharapkan para penikmat seni lebih mengenal kisah di balik proses perjalanan Sunan Kalijaga menjadi wali songo," ujar Renitasari Adrian Program Director Bakti Budaya Djarum.
Berita Terkait
-
Detik-detik Sunan Kalijaga Ngaku Kena Pukul, Video Ini Perlihatkan Fakta Sebaliknya
-
Sepele, Deolipa Yumara Bongkar Penyebab Keributan Sunan Kalijaga vs Pengacara Reza Gladys
-
Barbie Kumalasari Jadi Korban Salah Sasaran Keributan Sunan Kalijaga, Kakinya Sampai Robek
-
Ribut dengan Pengacara Reza Gladys, Sunan Kalijaga Ngaku Kena Pukul
-
Dukung Nikita Mirzani, Sunan Kalijaga Sebut Pengacara Reza Gladys Mirip Mafia
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Terpesona Talenta Generasi Muda, Addie MS Gaet Cicit WR Supratman Dalam Konser Simfoni
-
Tren Baru Asuransi: Program Loyalitas Jadi Daya Tarik, Tawarkan Medical Check-up Gratis
-
Rahasia Cari Tiket Pesawat Murah: Trik Jitu Menggunakan Google Flights
-
6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
-
10 Produk Makeup Musim Semi 2025 yang Akan Mengubah Riasan Anda
-
5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi: Pengalaman Budaya Internasional yang Mengubah Hidup
-
Situs dan Data yang Diretas Hacker Bjorka: Alamat Pejabat hingga KPU Jadi Korban
-
Hacker "Bjorka" Asal Mana? Diduga Sudah Ditangkap Polisi, Sempat Dikira Orang Polandia
-
Liburan Mewah Kini Milik Semua: Cruise Rp1 ke Mediterania? Ini Caranya!
-
Karya dan Ide Siswa SMA Indonesia yang Menginspirasi, Dari Sains Hingga Seni Kreatif