Suara.com - Produsen kosmetik lokal, Sariayu, baru saja merilis tren warna makeup di tahun 2016. Kali ini Sariayu terinspirasi dari keindahan yang tercipta dari letusan gunung Krakatau pada 1883. Letusan dahsyat itu memang meninggalkan jejak mendalam, tak hanya di Indonesia namun juga mancanegara.
Dan ini diterjemahkan dalam pemilihan warna-warna pilihan Sariayu. Dalam peluncuran tren warna yang ke-30 kalinya ini, Sariayu menggunakan palet yang cukup beragam, yang disesuaikan dengan tren warna dunia. Meski begitu, merek kosmetik di bawah naungan Martha Tilaar Group ini tetap mengolahnya sesuai dengan karakter perempuan Asia.
"Letusan Krakatau membawa berkah tersendiri bagi masyarakat Lampung. Selain itu Lampung juga memiliki kebudayaan tradisional yang kuat, salah satunya kain tapis yang didominasi warna-warna merah, emas, yang bisa dikaitkan dengan tren warna dunia," jelas Beni Winoto, Marketing Director PT. Martina Berto di Jakarta, Kamis (4/2/2016).
Warna-warna berani seperti merah darah, marun, oranye bercampur dengan nuansa warna berkarakter bumi, seperti nude, cokelat, serta merah muda pun dapat ditemui dalam tren warna Sariayu Martha Tilaar 2016 yang diberi tajuk "Inspirasi Krakatau The Colors of Asia".
Menurut Creative and Innovation Director Martha Tilaar Group, Kilala Tilaar, peluncuran warna-warna ini juga bekerjasama dengan tren forecaster di Prancis yang sudah disiapkan sejak dua tahun lalu.
"Inspirasinya itu seperti avatar, games of thrones, yang karakternya lebih antagonis, tapi ada juga yang lebih down to earth," jelas Kilala.
Tren warna tersebut selanjutnya dituangkan dalam koleksi lipstik terbaru Sariayu dengan 12 warna dan juga eyeshadow. Lipstik terbaru ini, memiliki inovasi yang cukup unik, dengan menghadirkan dua hail akhir berbeda dalam satu kemasan, yakni matte dan glossy.
Beni menjelaskan lipstik matte terbaru Sariayu ini bisa tahan hingga delapan jam. Jadi bisa dipakai untuk beraktivitas seharian. Terdapat 12 warna yang bisa menjadi pilihan seperti merah marun, oranye, cokelat, serta nude.
Sedangkan pada eyeshadow, Sariayu menghadirkan dua kemasan eyeshadow berbeda, yakni eyeshadow kit dengan delapan warna di dalamnya dan eyeshadow kemasan mini dengan tiga warna di dalam satu kemasan.
Warna-warna yang terinspirasi dari gunung Krakatau dan kekayaan budaya Lampung ini hadir dengan palet seperti putih, cokelat, maupun abu-abu. Ada pula warna-warna yang berani seperti hitam, biru, serta gold.
Eyeshadow ini mengandung Amethy's powder dan vitamin E yang bisa melindungi kulit dari iritasi. UV filter di dalamnya juga membantu melindungi kulit dari radikal bebas lingkungan.
"Sudah lama kita tidak menggunakan bahan berbahaya, seperti paraben. Kita benar-benar menggunakan bahan organik. Dan Amethy's yang kita gunakan bisa melancarkan peredaran darah dan menangkal radikal bebas," ujar Beni.
Berita Terkait
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!
-
Sheila Dara Tutorial Make up Habis Mandi, Backsound-nya Bikin Salfok!
-
5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
-
Rahasia Makeup Natural Davina Karamoy Terungkap! 3 Kunci Cantik Tanpa Ribet
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif