Suara.com - Indonesia Fashion Week (2017), pagelaran mode yang juga menampilkan pameran produk fesyen dalam negeri akan segera digelar pada 1 - 5 Februari 2017, Jakarta Convention Center (JCC).
Selain akan diramaikan oleh 210 perancang lokal dan internasional yang menampilkan karya terbaru mereka, pekan mode tahunan yang mengusung tema "Celebration of Culture" ini juga akan menampilkan 520 eksibitor yang akan memamerkan dan menjual berbagai produk fesyen.
"Event ini sudah dinantikan insan mode karena bukan hanya desainer yang pameran, tapi juga pengusaha. Ada sepatu, baju, beauty corner, bahkan bahan baku yang terdiri dari dua area exibition. Lima hari sepertinya pengunjung tidak akan puas berkeliling," kata Ivan Gunawan, Creative Director IFW 2017 dalam konferensi pers yang diadakan di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Selasa (17/1/2017).
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, IFW 2017 hanya menyiapkan satu panggung yang akan digunakan untuk pagelaran busana. Namun menariknya, kata Ivan, panggung ini memiliki panjang hingga 30 meter yang bisa menampung penonton hingga ratusan orang.
Sejalan dengan komitmen Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) sebagai inisiator IFW 2017, yang ingin terus memperkenalkan warisan budaya bangsa melalui fesyen, sejumlah desainer akan berkolaborasi dengan pengrajin lokal.
Kali ini, kata Poppy Dharsono, Presiden IFW 2017, 22 desainer pilihan akan mengolah tenun NTT menjadi sebuah rancangan yang menarik dan bisa diterima oleh pasar. Selain itu IFW 2017 juga akan diwarnai dengan bordir dan sulaman hasil pengrajin Kudus, Jawa Tengah.
"Fesyen tak lagi hanya sekadar tampil apik di kemasan luarnya saja, namun juga memiliki kearifan dan kepedulian terhadap sosial, budaya dan lingkungan," ungkap dia dalam kesempatan yang sama.
IFW 2017 terbuka untuk umum. Selain fashion show dan pameran, sejumlah acara seperti seminar, workshop dan talkshow tentang fashion bisa Anda ikuti, hanya dengan membayar Rp25 ribu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Rotan, Warisan Nusantara yang Mendunia Lewat Sentuhan Brand Lokal dan Kolaborasi Global
-
7 Rekomendasi Sunscreen Buat Upacara Hari Pahlawan, Harga ala Dana Pelajar
-
5 Pilihan Parfum Aroma Gardenia untuk Kesan Feminin Kuat, Cocok bagi Wanita Percaya Diri
-
SMA 72 Jakarta Akreditasinya Apa? Ini Profil Sekolah yang Disorot usai Ledakan di Masjid
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!