Suara.com - Sekarang banyak supermarket yang menjual buah dan sayuran yang sudah dipotong-potong. Sayuran sudah dikelompokkan sehingga memudahkan Anda dalam memasak sayur, seperti sayur sop, sayur asem, sayur lodeh, dan lainnya.
Buah juga sudah dipotong-potong kecil, sehingga Anda hanya tinggal memakannya. Tentu, ini sangat memudahkan Anda di tengah kegiatan Anda yang sangat banyak. Namun, apakah sayur dan buah yang sudah dipotong di supermarket masih baik untuk dibeli?
Buah dan sayuran yang sudah dipotong-potong memang memudahkan pekerjaan Anda, namun di sisi lain tentu mempunyai kualitas yang berbeda dengan yang belum dipotong. Berikut beberapa alasan yang dihimpun hellosehat.com mengapa sayur dan buah yang sudah dipotong tidak sebaik sayur dan buah yang belum dipotong.
1. Sudah tidak segar
Kesegaran sayur dan buah yang sudah dipotong dan belum dipotong tentu berbeda. Pemotongan sayuran dan buah-buahan dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel dalam sayur dan buah. Sehingga, hal ini dapat mengakibatkan terjadinya perubahan warna, rasa, tekstur, dan kelembaban sayur dan buah.
Kandungan air dalam sayur dan buah yang sudah dipotong tentu bisa menguap, sehingga akan mengurangi kelembabannya. Hal ini juga dapat mengurangi umur simpan sayur dan buah.
Wortel yang sudah dipotong kecil-kecil tentu tidak bisa disimpan dalam waktu yang lama dibandingkan dengan wortel yang sudah dipotong. Kentang yang sudah dipotong juga bisa mengalami perubahan warna menjadi kecokelatan. Dan, perubahan lainnya yang bisa terjadi.
2. Kandungan gizinya sudah sedikit hilang
Pemotongan sayur dan buah juga dapat menghilangkan sedikit kandungan gizinya. Kehilangan kandungan air setelah pemotongan dapat mengganggu keseimbangan asam atau basa dalam beberapa sayuran dan buah, sehingga bisa menghilangkan kandungan nutrisinya.
Beberapa vitamin dan mineral yang tidak tahan panas juga bisa menguap setelah sayur dan buah dipotong, seperti vitamin C.
3. Berisiko terkena kontaminasi
Sayur dan buah yang telah dipotong tentu menyimpan mikroorganisme dalam jumlah lebih tinggi dibandingkan dengan sayuran dan buah yang masih utuh. Pemotongan sayur dan buah serta suhu selama penyimpanan dapat menyebabkan jumlah mikroorganisme aerobik mesofilik meningkat.
Walaupun sayur dan buah yang sudah dipotong ditempatkan dalam wadah yang kedap udara, namun proses selama pemotongan dapat meningkatkan jumlah mikroorganisme yang terkandung di dalamnya.
Proses pemotongan dengan pisau, penempatan sayur dan buah dalam wadah, kontak sayur dan buah dengan tangan yang menangani, dan proses lainnya tentu meningkatkan risiko sayur dan buah untuk terpapar mikroorganisme. Mikroorganisme dalam sayur dan buah ini dapat mengubah warna, rasa, dan tekstur sayur dan buah.
Saran
Membeli sayur dan buah yang sudah dipotong memang dapat memudahkan Anda dalam mengolah atau memakannya. Namun, pemotongan dapat menurunkan kualitas sayur dan buah.
Untuk itu, sebaiknya belilah sayuran dan buah-buahan secara utuh dan kemudian Anda bisa mengupas atau memotongnya di rumah. Membeli sayuran dan buah-buahan yang utuh juga dapat memberikan Anda kebebasan kapan Anda ingin menggunakannya karena umur simpannya lebih lama.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!