Suara.com - Melamar dengan cincin kawin sudah dianggap sebagai hal yang biasa, Kini, banyak cara yang digunakan para generasi milenial untuk melamar kekasihnya, yang terkadang kita pikir benar-benar tidak masuk akal. Yang terbaru saat ini benar-benar cukup menyakitkan, yaitu menindik jari.
Tak sekadar tindik, tapi pasangan akan menusukkan perhiasan ke dalam jarinya seperti halnya menusukkan anting-anting ke tindik telinga. Sepertinya menyakitkan!
Meski begitu, sudah banyak pasangan milenial yang melakukan pertunangan semacam ini, dan tanpa ragu mengunggah foto-foto pertunangan mereka di Instagram. Anda cukup mencari dengan bantuan hashtag #fingerpiercing, dan Anda akan menemukan lebih dari 3.430 unggahan foto-foto pertunangan dengan tindik jari seperti ini.
"Itu sedikit menyakitkan dan berdarah, tapi itu adalah ide bagus yang sangat berharga!” demikian tulis salah satu pengguna Instagram.
Beberapa pasangan memilih untuk menindik jarinya dengan berlian yang menyerupai cincin pertunangan tradisional, namun tidak sedikit yang memilih menindiknya dengan logam yang lebih trendi.
Ada keuntungan ekonomis di balik tindik jari ini dibanding jika Anda memilih cincin berlian asli. Misalnya, cincin pertunangan yang biasanya dibeli seharga Rp20 juta, bisa saja hilang karena jatuh atau dicuri. Tapi dengan menindiknya langsung pada jari, kemungkinan untuk itu menjadi sangat kecil.
Namun, para ahli kulit telah memeringatkan risiko kesehatan seputar tindik pada kulit jari. Proses ini biasanya dilakukan tanpa anestesi lokal, yang berarti sangat menyakitkan, dan komplikasi bisa terjadi bahkan setelah tindik dilakukan jika pelat logam tidak dimasukkan cukup dalam.
Baca Juga: Usai Kecelakaan, Cynthia Ramlan Masih Merasa Sakit di Bagian Ini
Dan, Anda tidak bisa menghapus bekas tindik di jari ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Kerjanya Jalan Kaki Keliling Kota, Berapa Gaji Petugas Google Maps?
-
Ramalan Zodiak 5 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karir, dan Keuangan
-
Giorgio Antonio Umur Berapa? Pengusaha yang Dekat dengan Sarwendah
-
Ramalan Zodiak Leo di Bulan November 2025: Siap-siap Kabar Tak Terduga
-
Subsidi untuk Pekerja Gaji di Bawah 10 Juta Kapan Cair? Cek Jadwal dan Syaratnya
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia