Suara.com - Love Disfigure adalah sebuah kampanye yang mengajak orang dengan tubuh tak sempurna untuk mencintai kekurangan mereka.
Digaungkan oleh Sylvia Mac dari Stepney, London, kampanye ini merupakan cara untuk meningkatkan kesadaran dan menawarkan dukungan bagi mereka yang mungkin tidak merasa percaya diri dengan penampilan mereka akibat bekas luka atau cacat yang dimilikinya.
Mac, seorang korban luka bakar parah akibat terjatuh ke dalam panci berisi air mendidih pada usia empat tahun, tahu persis rasanya tampil dengan kekurangan.
Dan setelah bertahun-tahun berjuang dengan kecemasan dan depresi akibat kecelakaan dan luka bakar yang dialaminya, dia ingin membantu orang lain yang mungkin berada dalam posisi yang sama dengannya agar merasa nyaman dengan tubuh mereka.
"Saya berkampanye untuk mereka yang menderita dengan cacat mereka, dengan meningkatkan kesadaran dan menunjukkan dukungan melalui blog dan media sosial saya," tulisnya di situs web Love Disfigure. "Saya terus berbagi foto untuk menjangkau banyak industri, sehingga orang-orang yang memiliki masalah dengan penampilan bisa tampil menjadi menjadi perenang, aktor, aktris, penari, pengacara, dokter, dll. Jangan biarkan cara Anda terlihat menghalangi cita-cita Anda.”
Sebagai mantan atlet renang, Mac telah mendirikan klub renang untuk orang-orang dengan "kondisi kulit, kondisi kesehatan, bekas luka, jaringan parut, dan luka bakar untuk menjadi percaya diri lagi."
Dia juga berkampanye untuk industri lain seperti industri fesyen, seni, dan film agar mereka lebih menerima orang-orang dengan cacat fisik, sehingga mereka yang hidup dengan bekas luka dapat dengan percaya diri mengejar impian mereka.
Dilansir dari The Independent, untuk meningkatkan kesadaran dan menunjukkan bahwa bekas luka bukanlah hal yang memalukan, Love Disfigure baru-baru ini mengadakan pemotretan pakaian renang di mana wanita dan anak-anak dengan bangga memamerkan bekas luka mereka.
Baca Juga: Diumumkan Bulan Mei, Ini Kandidat Pelatih Baru Timnas Italia
Di Instagram, foto-foto telah mendapatkan ratusan likes, dan banyak orang mengekspresikan dukungan mereka.
"Ini luar biasa," tulis seorang wanita.
"Indah, inspiratif, dan berani," tulis yang lain.
Pada akhirnya, Mac ingin mereka yang memiliki bekas luka tahu, "Tidak perlu menyembunyikan cacat Anda," dan "Cacat kita hanyalah bagian tambahan dari keunikan kita."
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: Link Gratis Buku Broken Strings Aurelie Moeremans hingga Tren Warna Baju Lebaran 2026
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis