Suara.com - David dan Victoria Beckham menyumbangkan baju yang mereka kenakan di acara royal wedding Pangeran Harry dan Meghan Markle bulan lalu untuk sebuah acara lelang amal.
Baik David maupun Victoria membuat pengumuman tentang donasi tersebut di akun Instagram mereka masing-masing, dan menyatakan bahwa hasil penjualannya akan disumbangkan kepada The We Love Manchester Emergency Fund untuk membantu keluarga yang terkena dampak serangan teror tahun lalu.
Dana sumbangan ini diharapkan dapat membantu meringankan kebutuhan keuangan para korban yang selamat dari bencana, termasuk keluarga dan tanggungan mereka yang terbunuh atau terluka dalam peristiwa tersebut.
"Untuk mendukung The We Love Manchester Emergency Fund dan keluarga-keluarga yang terkena serangan Manchester tahun lalu, @victoriabeckham dan saya telah bermitra dengan @omazeworld untuk memberi Anda kesempatan memiliki pakaian kami," demikian tulis Beckham pada foto unggahanya.
"Pergilah ke omaze.com/beckham untuk detailnya."
Menghadiri pernikahan Duke dan Duchess of Sussex, mantan pesepakbola ini mengenakan setelan abu-abu gelap yang dirancang oleh Kim Jones untuk Dior Homme yang memiliki inisial "DB" yang dijahit di dalamnya.
David melengkapi penampilannya dengan sebuah rompi double-breasted abu-abu muda, katun poplin Mesir pendek, dasi sutra satin abu-abu, dan sepatu kulit anak sapi hitam.
Sementara itu, perancang busana Victoria memilih gaun midi berwarna biru navy yang elegan dengan potongan leher belt dan memiliki model lengan terpisah dari koleksi musim semi/musim panas 2019 yang akan datang. Penampilannya dilengkapi dengan sepatu hak runcing berwarna kuning keunguan oleh dari Manolo Blahnik.
Baca Juga: Hadapi Puncak Mudik di Pelabuhan Merak, Ini Pesan Menteri Puan
"Gaun itu adalah salah satu favorit saya, dan tidak aan ada di toko sampai November nanti," kata Victoria.
Berminat memiliki baju pasangan ini? Anda cukup masuk ke situs omaze.com dan membayar tiket mulai dari Rp 140.000. Semakin besar nilai tiket yang Anda pilih untuk disumbangkan, semakin besar pula kesempatan Anda untuk menang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif
-
5 Rekomendasi CushionTransferproof agar Makeup Tidak Luntur Saat Aktif
-
5 Parfum Pria Aroma Maskulin dengan Harga Terjangkau, Mulai Rp60 Ribuan Saja
-
4 Powder Foundation dengan SPF yang Membuat Wajah Cantik dan Terlindungi
-
Apa Itu Dermo-Botanical Beauty? Ketika Bahan Alami Bisa Merawat Kulit Lebih Optimal