Suara.com - Pucuk Coolinary Festival yang menyuguhkan berbagai kuliner favorit di Lapangan Rampal, Malang, pada 1-2 September 2018 tak hanya sukses, tapi juga berhasil menemukan tiga jawara kuliner terfavorit pilihan pengunjung.
Ketiga kuliner terfavorit tersebut adalah Bos Pentol dari Zona Pedas, Roti John Legend dari Zona Gurih, dan Bakpao Sayang dari Zona Manis.
Mereka berhasil menjadi tenant terfavorit dengan sajian kulinernya yang lezat dengan totalitas rasa pedas, gurih, dan manis yang mampu memanjakan lidah dan perut para pecinta kuliner yang hadir.
Terpilihnya ketiga pemenang berdasarkan voting dari para pecinta kuliner berhak mendapatkan hadiah masing-masing uang tunai senilai Rp 15 juta. Hadiah ini merupakan apresiasi Teh Pucuk Harum agar ke depannya bisa mengembangkan bisnis kuliner tersebut.
Perwakilan tenant Bos Pentol sebagai pemenang Zona Pedas Terfavorit mengaku sangat puas dan bangga bisa berpartisipasi dalam gelaran Pucuk Coolinary Festival.
”Sejak hari pertama hingga kedua pengunjung terus berdatangan dan bakso kami terjual habis. Semoga ke depannya bisnis kuliner ini bisa terus berkembang dan menjadi salah satu ikonik kuliner Kota Malang,” urainya panjang lebar.
Kesuksesan pesta kuliner ini tak terlepas dari dukungan dan partisipasi para tenant kuliner dan tentunya para pecinta kuliner yang telah meramaikan gelaran festival kuliner terbesar di Malang ini.
”Terima kasih kepada masyarakat Malang dan sekitarnya atau bahkan para wisatawan lokal maupun mancanegara yang sudah hadir. Semoga gelaran Pucuk Coolinary Festival bisa memberikan pengalaman wisata kuliner seru yang tak terlupakan dan selalu ditunggu," Ujar Erick Harijanto sebagai Marketing Manager RTD Tea & Juice PT Mayora Indah Tbk.
Dengan digelarnya event akbar tersebut, Erick berharap, para tenant yang berpartisipasi semakin dikenal dan sukses mengembangkan bisnis kulinernya.
Dipilihnya Malang sebagai kota pertama digelarnya Pucuk Coolinary Festival, karena dikenal sebagai kota wisata yang memiliki begitu banyak kuliner lezat yang disukai banyak orang.
Ini terbukti dari jumlah pengunjung di Pucuk Coolinary Festival yang melebihi target, di mana target awalnya 20.000 pengunjung, ternyata yang hadir lebih dari 50.000 pengunjung, selama dua hari acara berlangsung.
Kesuksesan ini tentu saja menambah semangat Teh Pucuk Harum untuk menggelar acara serupa. Apalagi pada akhir September rencananya bakal digelar lagi Pucuk Coolinary Festival di Bandung, Jawa Barat, dan kita tunggu saja, siapa yang bakal terpilih sebagai kuliner terfavorit!
Berita Terkait
-
Ketika Dapur Rumahan Ingin Naik Kelas: Cerita UMKM yang Siap Bertumbuh
-
Tren Steak Premium: Eksplorasi Rasa Daging Sapi Australia di Awal Tahun
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Mewah, SPPG Nganjuk Hadirkan MBG dengan Menu Kuliner Nusantara
-
Mengenal Lebih Dekat Kuliner Tempoyang: Kekayaan Rasa dalam Setiap Sajian
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Rekomendasi Skincare Facetology yang Bikin Kulit Cerah dan Halus
-
8 Pilihan Cushion dengan Skincare Infused untuk Makeup Ringan dan Kulit Tetap Terawat
-
25 Soal dan Kunci Jawaban TKA Matematika Kelas 6 SD: Pecahan hingga Operasi Hitung
-
Cushion Vs Foundation, Mana yang Lebih Baik? Ini Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
25 Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKA Bahasa Indonesia Kelas 6 SD
-
5 Moisturizer untuk Hempaskan Garis Penuaan, Mulai Rp30 Ribuan
-
4 Rekomendasi Cushion yang Tahan Keringat, Tak Perlu Khawatir saat Aktivitas Padat
-
Ketika Dapur Rumahan Ingin Naik Kelas: Cerita UMKM yang Siap Bertumbuh
-
5 Bedak untuk Samarkan Garis Penuaan agar Wajah Tampak Muda
-
4 Rekomendasi Serum Bakuchiol Lokal untuk Usia 40-an, Lebih Aman bagi Kulit Sensitif