Suara.com - Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur (NTT) kedatangan tamu spesial, Rabu (5/9/2018). Sebanyak 35 kapal yacht mancanegara, yang merupakan peserta Wonderful Sail to Indonesia 2018 dan Sail Moyo Tambora 2018 datang ke sini.
"Selamat datang di Labuan Bajo. Terimalah sambutan hangat kami secara adat dan gembira. Hal itu dilambangkan dengan seekor ayam putih. Artinya, secara tulus kami menerima para wisatawan. Pariwisata di Kabupaten Manggarai Barat ini cukup mendapat perhatian dari wisman, karenanya pemerintah pusat telah menetapkan 10 destinasi prioritas," ujar Bupati Manggarai Barat, Agustinus Ch Dula, di Hotel Jayakarta, Labuan Bajo.
Menurut Agustinus, Labuan Bajo sedang membangun infrastruktur penunjang bagi pariwisata. Kehadiran wisman sangat membantu. Apalagi target kunjungan wisman ke Labuan Bajo mencapai 500 ribu orang.
"Saat ini ada 70 wisatawan mancanegara yang berasal 15 negara, di antaranya yachter dari Australia, Chili, Amerika Serikat, Selandia Baru dan masih banyak lagi. Kami bangga, mudah-mudahan kalian di sini menjadi ambassador dan silakan datang lagi," ujarnya.
Kehadiran para yachter mancanegara tersebut disambut tarian tradisional. Atraksi ini membuat wisman terpukau. Mereka menikmati tarian tradisional yang dipusatkan di Hotel Jayakarta.
Ketua Tim Percepatan Pengembangan Pariwisata Bahari, Indroyono Soesilo mengatakan, Labuan Bajo menjadi salah satu destinasi terbaik Sail to Indonesia 2018.
"Hal ini tentu menjadi daya tarik bagi para yachter mancanegara,” ujarnya.
"Event ini akan memberikan pengaruh besar bagi pariwisata Indonesia. Perekonomian masyarakat bergerak, terutama di destinasi yang disinggahi. Mereka ke darat membeli bahan-bahan makan, air, buah-buahan hingga suvenir. Perputaran uang langsung terjadi di masyarakat," ujarnya.
Indroyono berpesan kepada para yachter untuk tidak ragu berlama-lama. Banyak destinasi yang bisa dieksplorasi, mulai dari culture, kuliner dan tentunya komodo.
"Silakan datang lagi sebelum sampai di Sail Moyo Tambora 2018. Sampaikan informasi kepada rekan-rekan, kerabat dan keluarga kalian, bahwa Labuan Bajo itu indah. Posting di Facebook ataupun sosial media anda. Sampaikan keindahanya," ujarnya.
Bagi Menteri Pariwisata, Arief Yahya, Labuan Bajo merupakan tempat yang tepat untuk berlama-lama.
"Ini destinasi 10 Bali Baru, 10 destinasi prioritas yang menjadi habitat komodo. Satu-satunya dinosaurus yang masih hidup di muka Bumi. Tidak banyak binatang purba yang masih tersisa di dunia. Inilah salah satu kekuatan atraksi Labuan Bajo," ujarnya.
Labuan Bajo, lanjut Arief, juga pernah ditetapkan sebagai salah satu tempat wisata bahari dan snorkel site terbaik di dunia oleh CNN Travel selain Raja Ampat Papua dan Kepulauan Galapagos di Amerika Selatan. Labuan Bajo juga pernah dikunjungi pembalap dunia yang dijuluki "The Doctor" Valentino Rossi.
"Selain Valentino Rossi, Gwyneth Paltrow, artis papan atas Amerika Serikat peraih Oscar sebagai 'Aktris Terbaik' lewat film Shakespeare in Love juga jatuh cinta sama Labuan Bajo. Saya ucapkan selamat datang di Labuan Bajo, selamat mengeksplor semua destinasinya. Wonderful Indonesia," ujar Arief.
Berita Terkait
-
Mantan Kapolres Ngada Fajar Widyadharma Hadapi Vonis, DPR Desak Hukuman Maksimal
-
Labuan Bajo Naik Kelas: Mawatu Hadir Sebagai Ikon Gaya Hidup Internasional di Timur Indonesia
-
HAPUA Council Meeting ke-41 di Labuan Bajo Jadi Tonggak Penguatan Kolaborasi Energi Bersih ASEAN
-
Menko Muhaimin Tegaskan Pentingnya BPJS Ketenagakerjaan, Dengar Aspirasi Pekerja Kreatif di NTT
-
Mawatu, Pusat Gaya Hidup dan Pariwisata Terpadu Baru di Labuan Bajo
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun