Suara.com - Maskapai Citilink Indonesia resmi membuka rute internasional pesawat secara reguler ke Cina. Rencananya, anak usaha Garuda Indonesia akan menerbangkan pesawat ke negeri tirai bambu pada Oktober 2018.
Dalam membuka penerbankan ini, Citilink Bekerjasama dengan partner di Cina, sebagai General Sales Agent (GSA). Setidaknya tiga kota Cina akan didarati pesawat Citilink, yakni Xiamen, Kunming dan Nanjang. Tiga rute ini diantaranya akan diterbangi baik dari Jakarta maupun Denpasar, dan nantinya akan merambah dari Manado.
"Pada hari ini, Citilink resmi menggandeng Megacap sebagai General Sales Agent, yang akan menjadi representative Citilink di Cina dalam melakukan penjualan tiket penumpang maupun kargo," kata Direktur Utama Citilink Indonesia, Juliandra Nurtjahjo dalam keterangan tertulis, Jumat (7/9/2018).
Juliandra menambahkan, maskapai juga melihat peluang kerjasama ini sebagai bentuk dukungan maskapai terhadap program Pemerintah untuk mendapatkan target 20 juta wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia sebelum tahun 2019. Ini juga suatu realisasi dari ekspansi layanan rute internasional di kawasan Asia selain penerbangan Denpasar - Dili dan Jakarta – Penang.
"Dengan masuknya Citilink Indonesia ke kota-kota di Cina dalam penerbangan berjadwal setiap harinya, diharapkan dapat menunjukkan eksistensi Citilink Indonesia sebagai world class LCC di kancah internasional," imbuh Juliandra
Sebelumnya, Citilink Indonesia juga telah melakukan penerbangan charter ke beberapa kota di Cina yang bekerjasama dengan pencharter di Cina.
Dengan tambahan rute internasional ke tiga kota di Cina ini, maka Citilink Indonesia nantinya akan mempunyai lima rute internasional, dan tentunya akan diiringi dengan penambahan rute-rute internasional lainnya.
Berbeda dengan Citilink Indonesia, Induk usaha Garuda Indonesia malah menutup rute penerbangan Jakarta - London. Garuda berencana menghentikan pelayanan penerbangan langsung Jakarta-London mulai akhir Oktober.
Baca Juga: Watford Menggila, Javi Gracia Manajer Terbaik Agustus 2018
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Sensasi Ngopi Ekstrem di Gelas -86 Derajat: Pahit, Creamy, dan Lembut dalam Satu Tegukan
-
Kalender Jawa 29 Oktober 2025: Weton Rabu Wage, di Antara Sial dan Berkah Menurut Primbon
-
Kelezatan Kuliner Jawa Timur, Ini 5 Hidangan Terbaik yang Tak Boleh Terlewatkan
-
Ashanty Pakai LED Face Mask di Rutinitas Skincare Pagi, Apa Manfaatnya?
-
Fakta-fakta Pakaian Bekas Impor: Dari Mana Asal Negara Baju Thrifting?
-
7 Rekomendasi Day Cream dengan SPF: Melembapkan dan Lindungi Kulit dari Munculnya Flek Hitam
-
4 Shio Paling Beruntung Besok 29 Oktober 2025, Siapa Saja yang Hoki?
-
Urutan Skincare Scarlett untuk Atasi Flek Hitam dari Pagi hingga Malam
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Kulit? Ini 4 Rahasia Perawatan Wajah
-
Pabrik Aqua Disidak KDM: Dituduh Penyebab Banjir, Padahal Dulu Dapat Penghargaan Ridwan Kami