Suara.com - Demam Korea yang melanda kaum perempuan di Indonesia, mulai dari remaja hingga ibu-ibu, tampaknya memberi pengaruh positif bagi industri produk gaya hidup di Korea, mulai dari perlengkapan rumah tangga hingga kosmetik Korea. Setiap kali gerai produk kosmetik Korea hadir dan membuka cabangnya di Indonesia, sudah hampir dipastikan antrian bakal mengular.
Hal ini diamini oleh Jin Wook Hwang, Coex Head Director, Indonesia Division, Global Business Team. Jin Wook mengatakan bahwa demam K-Pop yang dialami masyarakat Indonesia turut berimplikasi pada permintaan produk gaya hidup asal Korea.
Hal ini pula yang membuat pihaknya akan menyelenggarakan pameran produk premium asal Korea yang bertajuk Jakarta International Premium Products Fair (Jipremium 2018) pada 22-24 November mendatang di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan.
"Di antara produk gaya hidup yang ada, produk kosmetik Korea menempati urutan teratas yang paling banyak diincar masyarakat Indonesia. Itu sebabnya, jika liburan ke Korea, masker wajah paling banyak dibeli sebagai oleh-oleh," ujar Hwang dalam temu media di JCC Senayan, Rabu (10/10/2018).
Dalam pameran Jipremium, pihaknya, kata Jin, akan memamerkan produk premium dengan kualitas ekspor untuk pasar lokal maupun pasar ekspor. Pengunjung bisa menemukan beragam produk mulai dari peralatan rumah tangga, kosmetik, hingga perlengkapan kantor dan produk anak-anak asal Korea.
"Kami memutuskan untuk meluncurkan acara pameran ini karena Indonesia adalah pasar konsumen yang bertumbuh besar dan juga menjadi negara setelah China untuk pasar konsumen, dan muncul sebagai kekuatan baru di kawasan Asean. Dengan lebih dari 240 juta penduduk, Indonesia telah menjadi target investasi bagi kalangan perusahaan dari luar negeri. Barang-barang konsumen adalah salah satu industri utama yang tumbuh sangat cepat di Indonesia," tambah dia.
Pameran Jipremium 2018 yang menempati area seluas 5000 meter persegi ini, kata Hwang, mengangkat tema "Gaya Hidup di Jakarta" alias “Stylish Life in Jakarta". Pihaknya berharap pameran ini bisa menjadi inspirasi gaya hidup bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya dengan menargetkan sekitar 20 ribu pengunjung dengan 220 peserta pameran.
Asosiasi Perdagangan Internasional Korea (Korea International Trade Association/ KITA), menjadi co-organizer untuk acara pameran ini dan sepenuhnya mendukung Jipremium 2018 karena menyadari pertumbuhan perekonomian Indonesia terus meningkat, termasuk pada produk-produk asal Korea, terutama kosmetik Korea.
Baca Juga: Premium Batal Naik, Jokowi Dinilai Berpihak ke Rakyat Miskin
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Kumpulan Kata-Kata Pahlawan Nasional yang Inspiratif, Pas untuk Caption di Media Sosial
-
Cara Mendapatkan Pemutihan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan 2025, Simak Syarat dan Jadwalnya
-
Asal- usul Soto Betawi: dari Gerobak Pinggir Jalan Kini Masuk 10 Besar Sup Terbaik Dunia!
-
10 Ide Caption Hari Pahlawan 2025: Ragam Konsep, Cocok untuk Berbagai Konten
-
Mau Coba Skincare-an? Ini 5 Serum Niacinamide Lokal Aman untuk Pemula, Mulai Rp30 Ribuan
-
Contoh Doa Upacara Hari Pahlawan 10 November, Khidmat dan Menyentuh Hati
-
7 Serum Dark Spot Ampuh Samarkan Flek Hitam, Harganya Mulai Rp30 Ribuan
-
Wisata di Takabonerate: Snorkeling Bukan Sekadar Hobi, tapi Terapi Jiwa
-
Mengenal Negerikami, Langkah Kreatif Menyuarakan Budaya Indonesia ke Dunia
-
Profil Rizki Juniansyah, Lifter yang Diangkat Prabowo Jadi Letnan Dua TNI