Suara.com - Siapa tak kenal The Lake House, kediaman Aung San Suu Kyi yang beralamat di 54 University Avenue, Inya Lake, Yangon, Myanmar. Sebuah villa monumental di mana tokoh politik ini menjalani tahanan rumah yang diberlakukan oleh pemerintah junta militer. Lebih dari 10 tahun lamanya.
Bila Anda menonton film biopic The Lady yang dibintangi Michelle Yeoh (sebagai Daw Suu Kyi) dan David Thewlis (sebagai Professor Michael Aris, suaminya), gambaran tentang rumah ini lebih lengkap lagi.
Pasalnya, hampir seluruh aktivitas keluarga, mulai Daw Suu Kyi kecil, kehidupannya bersama keluarganya sendiri dengan suami dan dua anak, sampai pendirian partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NDL) berlangsung di sana. Termasuk adegan Daw Suu Kyi dan kedua putranya, Alexander dan Kim Aris tetap bersikap tetap tenang selagi The Lake House dikepung oleh sekelompok tentara junta.
Tentu saja, shooting tidak mungkin dilakukan di tempat aslinya. Pemerintah junta melarang keras, sehingga dibuatkan setting di sebuah lokasi di negara tetangga, Thailand.
Selama Aung San Suu Kyi menjalani hukuman sebagai tahanan rumah, kurun 1989 - 2010, beberapa negarawan seperti Hillary Clinton sampai presiden Barack Obama pernah mengunjunginya di rumah seberang Inya Lake ini.
Setelah Daw Suu Kyi terpilih sebagai wakil negara dan banyak menghabiskan waktu kerjanya di Naypyidaw, ibu kota Myanmar, villa itu terkadang kosong. Sesekali, datang wisatawan berpotret di sana, suatu hal yang tidak mungkin terjadi saat ia masih menjadi tahanan rumah.
Kabar terkini, villa ikonik The Lake House bakal segera dilelang, demikian dikutip dari penerbit kenamaan Inggris, The Guardian. Sementara pintu gerbang orisinalnya, sudah dilego sejak 2015 menurut BBC.
Aung San Oo, abang kandung Daw Suu Kyi rupanya telah melayangkan gugatan sejak 2001 untuk penjualan aset bersama keluarga mereka, dan memberikan prakiraan harga pada kisaran 90 juta dolar Amerika Serikat.
Sementara Pengadilan Yangon membuat putusan pada 2016, bahwa bangunan utama The Lake House menjadi hak milik Daw San Suu Kyi, sementara Aung San Oo, satu-satunya saudara yang masih ada setelah adik lelaki mereka berdua meninggal karena tenggelam di danau depan villa, mendapatkan hak atas bangunan dan tanah sekitar villa.
Baca Juga: Presiden Barcelona Tepis Rumor Comeback-nya Neymar
Pekan lalu (19/10/2018), Aung San Oo, yang bermukim di Amerika Serikat, menyatakan di hadapan Mahkamah Agung Myanmar untuk melelang bangunan kolonial bercat putih itu.
"Bila villa ini laku, saya akan membagi rata hasil penjualan dengannya. Ini adalah cara jelas lagi pula adil," tandas Aung San Oo kepada para jurnalis di luar gedung Mahkamah Agung Myanmar, seperti dilaporkan oleh Frontier Myanmar.
U Aye Lwin, pengacara Aung San Oo menambahkan, langkah pelelangan memang mesti segera dilakukan, mengingat kondisi villa sudah begitu memprihatinkan, cenderung tinggal reruntuhan bila dibiarkan.
"Juga demi keadilan, gedung utama terdiri dari dua lantai dan selama itu pula saudari klien saya tinggal di sana, sementara klien saya malahan tidak bisa. Sebaiknya ia mesti tinggal di luar pula agar kondisinya setara klien saya," tandasnya.
Mungkin para wisatawan meski bergegas bila ingin melakukan selfie atau swafoto, karena siapa tahu pemilik baru memiliki gagasan berbeda. Bukannya turut melestarikan, akan tetapi mengubah total bentuk bangunan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Retinol yang Bagus untuk Pemula Merek Apa? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Sunscreen SPF 30 yang Ideal untuk Usia 40 Tahun, Atasi Flek Hitam dan Garis Halus
-
5 Skincare Apotek untuk Mencerahkan Kulit, Glowing Tanpa Harus ke Klinik
-
3 Pilihan Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Kandungan Lengkap Harga Murah
-
5 Shio yang Kurang Beruntung Selama November 2025, Begini Cara Menghadapinya
-
Rejuran S Bantu Wulan Guritno Atasi Bopeng, Terungkap dalam Insecurity Uncovered Zap Premiere
-
TikTok Shop by Tokopedia Dukung Brand Lokal Bersinar di Jakarta Fashion Week 2026
-
8 Fakta Perjalanan Cinta Deddy Corbuzier & Sabrina Chairunnisa: Nikah di Tanggal Cantik, Kini Cerai
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream yang Harganya Affordable untuk Mencerahkan Kulit Wajah
-
5 Parfum dengan Wangi Horor, Cocok Dipakai saat Halloween