Suara.com - Bermodalkan bangunan rumah tua milik orang tuanya yang lama tidak ditempati, Tagor merubah rumah tua menjadi rumah vintage dengan sentuhan modern lampu warna-warni untuk warung Kopi Sipirok yang kini cukup dikenal.
Kopi Sipirok kini mengembangkan sayap memperkenalkan rasa khas Tapanuli Selatan. Berbekal kopi pilihan dari pohon kopi berusia 10 hingga 15 tahun dari kampungnya, Green Coffe Jalan Masjid Raya Baru No 16, Kota Padang Sidempuan menawarkan rasa kopi terbaik dari Kopi Sipirok.
Di Green Coffee terdapat berbagai jenis kopi arabica terbaik asal Sipirok yang sangat kental dengan rasa yang begitu khas diantaranya pea berry (kopi jantan), kopi luwak liar, green coffee, kopi organik specialty, kopi wine dan ada juga kopi robusta.
Kopi Sipirok menawarkan rasa kopi terbaik dengan kriteria umur pokok harus diatas 10 tahun. Green coffee itu produk premium dan andalan, kopi ini dapat dari sortir terbaik green bean kelas grade 1.
"'Dari hasil sortiran kopi seluruh kopi hanya ada 5 persen saja yang menjadi kopi terbaik yang bisa dipakai untuk menghasilkan green coffe, jadi butuh kesabaran ketekunan untuk menghasilkan cita rasa Kopi Sipirok,” kata pemilik Green Coffee Muhammad Tagor Saleh Harahap.
Selain Pilihan Green Coffe pelanggan juga bisa menikmati kopi luwak liar dari hutan di Sipirok, pihaknya menjamin garansi 100 persen asli. Untuk itu, jumlahnya pun sangat terbatas dan sudah hasil sortiran pilihan.
“Ada juga coffee wine (natural processing) dari pohon kopi yang berusia di atas 7 tahun, diperoleh dari biji pilihan 95% redberry, big beans, dan dijemur tanpa dikupas kulit luar selama lebih kurang dua bulan tujuan agar diperoleh rasa dan aroma khas karakter asli kopi tersebut,” tambahnya.
Selanjutnya ada juga kopi organik specialty, dan jumlah kopi ini sangat terbatas dengan kriteria khusus, dengan usia pohon 15 tahun, lebih kurang 3,5 thn tanpa pupuk dan diberi bahan kimia apapun. “Kita pilih redberry, dengan berbagai jenis teknik pengeringan tergantung keinginan,” katanya.
Untuk menemani seduhan kopi hitam tersebut, ada cemilan berupa aneka pilihan donat dan aneka kue.
Baca Juga: Jokowi Kunjungi Korban Tsunami Selat Sunda di Kalianda
Warung kopi ini menjadi destinasi wisatawan saat berkunjung ke Sipirok, Padang Sidimpuan, Suamtera Utara, para pejabat dan artis pun tidak pernah melewatkan tempat ini jika datang ke tempat wisata sekitar.
Kualitas kopi di tempat ini tidak diragukan, bahkan proses pembuatan, penjemuran kopi hingga pengolahan Kopi Sipirok juga bisa dilihat langsung di sana.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Kisah Istri Pengemudi yang Berdaya: Perjalanan Bu Tami dari Dapur Rumah ke Usaha Roti Laris
-
5 Rekomendasi Bedak Tabur Untuk Digunakan Sehari-Hari, Wajah Bebas Kilap
-
Cara Mengaktifkan Kembali BPJS Kesehatan yang Tidak Aktif dari Perusahaan, Cek Alurnya
-
4 Air Purifier untuk Membersihkan Udara di Rumah, Ukuran Mini Mulai Rp300 Ribuan
-
Apa Beda Gelar Hamengku Buwono, Paku Alam, Paku Buwono, dan Mangkunegara? Ini Penjelasannya
-
Bolehkah Pakai Exfoliating Toner Setiap Hari? Ini 7 Pilihan Terbaik, Mulai Rp30 Ribuan
-
Berapa Lama Sashimi Aman di Suhu Ruang? Ketahui Supaya Tidak Berakhir Keracunan
-
20 Twibbon Hari Pahlawan 2025 Gratis: Pasang Sekarang, Semarakkan di Medsos!
-
Anak Sekolah Pakai Baju Apa di Hari Pahlawan? Ini 10 Ide Kostum yang Simpel dan Gak Gerah
-
Sabrina Alatas Umur Berapa? Pengakuan Hamish Daud Sudah 10 Tahun Berteman Disorot