Suara.com - Setiap orang pasti mempunyai cara berbeda untuk melindungi pasangannya dari godaan lawan jenis alias selingkuh. Cara yang cukup kocak salah satunya dilakukan oleh wanita bernama Holly Cockerill.
Holly memaksa sang pacar yang bernama Karl Hennan untuk memakai kaus bergambar wajahnya serta memuat tulisan yang lucu saat mereka akan pergi kencan.
Melalui akun Twitter pribadinya, Holly mengunggah foto dirinya berada di belakang sang kekasih yang memakai kaus putih . Ada foto Holly di bagian tengah kaus.
''Jika kamu membaca ini berarti kamu sedang melihat pacar saya terlalu lama dan begini cara saya melihatmu jika saya di sini. Hai, saya Holly, pacarnya!'' begitu yang tertulis di kaus tersebut.
''Sepertinya Karl tidak suka kaus baru yang saya berikan padanya untuk ulang tahunnya. Pakai itu dengan bangga, sayang,'' lanjut Holly.
Dalam foto tersebut ekspresi Karl memang tampak kesal karena harus memakai kaus dengan foto pacarnya.
Diunggah pada Jumat (01/02/2019) pekan lalu, unggahan itu telah mengumpulkan lebih dari 2.000 retweets dan bahkan 12.000 likes.
Setelah jadi viral, banyak warganet angkat komentar. Beberapa ada yang membela dan lainnya tidak setuju dengan cara Holly.
''Terlalu berlebihan, tapi saya suka ide itu hahahaha,'' komentar seorang warganet.
Baca Juga: Ini Lelaki yang Ditangkap Bareng Model Transgender Reva Alexa
''Menjadi tolak ukur bahwa sebuah hubungan yang sehat adalah posesif dan insecure,'' ujar yang lain.
Sadar jika unggahannya itu mendapatkan banyak komentar positif sekaligus negatif, akhirnya Holly membuat klarifikasi bahwa foto itu hanyalah lelucon atau untuk hiburan sementara. Walaupun sebenarnya memang cukup efektif untuk mencegah sang pacar selingkuh.
''Orang-orang marah karena pacar sayamemakai wajah saya di kausnya adalah lelucon. Jika kamu pikir saya akan benar-benar menyuruhnya memakainya, kamu benar. Lol. Baju itu akan ada di tempat sampah segera,'' tulis Holly. (Kintan Sekarwangi)
Berita Terkait
-
Sambil Menangis, Deni Apriadi Rahman MUA Dea Klarifikasi Usai Viral sebagai Sister Hong Lombok
-
Susi Pudjiastuti Minta Wamenag Laporkan Gus Elham ke Polisi, Netizen Setuju
-
'Tor Monitor Ketua' Lagu Siapa? Ini Profil Pencipta dan Lirik Lengkapnya
-
Jejak Digital Gus Elham Yahya Ngomong 'Cabul' saat Dakwah Juga Viral
-
3 Sumber Kekayaan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!
-
Arab Saudi Tawarkan Pengalaman Wisata Baru: Dari Kekayaan Budaya hingga Hiburan Kelas Dunia
-
Bisnis Kuliner Tumbuh Pesat, Chef Jerry Andrean: Konsistensi Bahan Baku Jadi Kunci untuk Bertahan
-
7 Bedak Padat Ringan untuk Usia 40 Tahun ke Atas yang Bikin Kulit Sehat
-
8 Rekomendasi Sepatu Terbaik untuk Pekerja Aktif dari Merek Lokal hingga Luar
-
4 Foundation dengan Formula Anti Aging, Cocok Dipakai Usia 40 Tahun ke Atas
-
7 Body Lotion untuk Memutihkan di Indomaret, Harga Murah Meriah