Suara.com - Sederet Hadiah Valentine Populer Sesuai Usia Pasangan.
Hari kasih sayang atau Valentine sering dirayakan dengan memberikan hadiah kepada orang tersayang.
Berdasarkan survei online yang dilakukan Shopback, lebih dari setengah responden 54,9% mengaku akan memberikan hadiah kepada orang yang mereka sayangi pada hari valentine. Survey yang sama menemukan coklat dan bunga merupakan hadiah populer yang paling banyak diberikan selama perayaan Valentine.
Sementara itu, jika dikelompokan berdasarkan umur dan gender, ternyata hadiah yang diharapkan pun berbeda-beda. Survei online yang Shopback lakukan terhadap lebih 1100 responden di lima kota besar Indonesia, menemukan hadiah yang paling diinginkan saat valentine selain coklat dan bunga berdasarkan kelompok umur. Berikut hadiah Valentine yang sesuai dengan umur.
Remaja di bawah 18 tahun.
Remaja usia di bawah 18 tahun, dinilai lebih bersemangat untuk merayakan Hari valentine, karena masih berada pada masa pubertas. Selain coklat dan bunga baik perempuan atau laki-laki di usia remaja akan senang jika diberikan boneka pada hari valentine ini.
Usia 18-23 tahun
Perempuan di rentang usia ini lebih senang jika dihadiahi baju senada atau baju couple oleh pasangannya di hari Valentine. Sedangkan untuk laki-laki, tidak ada salahnya untuk memberikan jam tangan, karena hadiah ini yang paling mereka sukai saat valentine.
Usia 24-28 tahun
Baca Juga: Bantah Cegat Mobil Jokowi, Buruh Freeport: Kami Sedang Berdoa di Tenda
Di rentang usia ini, baik perempuan dan laki-laki akan lebih memperhatikan penampilannya. Kosmetik, terutama skin care dan lipstik merupakan benda yang sangat berarti bagi perempuan rentang usia ini. Jadi tidak ada salahnya untuk memberikan kosmetik kepada perempuan di saat valentine, selain sekuntum bunga dan cokelat. Sedangkan untuk laki-laki sepasang sepatu baru untuk menunjang penampilan mereka sehari-hari juga cocok diberikan saat hari valentine ini.
Usia 29-34 tahun
Perempuan di usia ini sudah siap untuk melanjutkan ke hubungan yang lebih serius. Hadiah cincin sebagai tanda keseriusan hubungan akan menyentuh hati perempuan di saat valentine ini. Untuk pria, di rentang usia ini akan lebih senang diberikan gadget serta perangkat elektronik seperti headset dan smartwatch.
Usia 35 tahun ke atas
Bagi mereka di rentang usia ini baik perempuan dan laki-laki, ajakan makan malam di restoran yang bernuansa romantis di hari valentine akan menjadi kado manis yang tidak terlupakan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok