Suara.com - Yna Sertlaf mendadak mencuri perhatian publik setelah banyak yang mengira dia sebagai kembaran Rihanna. Wajahnya disebut sangat mirip Rihanna.
Banyak orang yang bilang jika wanita asal Prancis ini punya wajah mirip pelantun Umbrella itu. Namun, dia sendiri justru sama sekali tak merasa dirinya mempunyai persamaan dengan Rihanna.
''Ini sudah cukup lama terjadi sejak aku berusia 15 atau 16 tahun. Orang pertama yang mengatakannya adalah pamanku. Dia mengatakan pada ibuku. Saat itu aku baru potong rambut,'' ungkap Yna kepada Buzzfedd.
Ia juga mengungkapkan fakta di balik dirinya yang viral karena mirip Rihanna. Dia merasa senang mempunyai banyak follower dan dikagumi oleh mereka.
Yna juga mendapat sejumlah kemudahan karena wajahnya bak kembaran Rihanna. Apalagi ketika pergi ke klub.
''Karena aku sedikit pemalu, aku tidak menggunakannya secara suka-suka tapi memang benar lebih mudah masuk sebuah klub atau ditawari minuman oleh pria,'' tuturnya.
Namun, Yna juga merasakan beberapa hal yang membuat dirinya tak nyaman. Ia jadi sering diminta foto bareng oleh orang asing. Hal itu mempengaruhi kehidupan pribadi, bahkan urusan cintanya.
''Aku sudah mendengarnya sejak lama dan kadang-kadang orang meminta foto denganku ketika aku keluar. Tapi dalam kehidupan pribadiku, itu bisa sedikit rumit karena aku tidak pernah tahu apakah seseorang berbicara denganku karena kepribadianku atau karena mereka berpikir aku mirip Rihanna,'' kata Yna.
''Jadi ketika aku berbicara dengan seorang pria sering kali mereka bilang 'kamu mirip dengan Rihanna' dan dia senang bisa memamerkanku kepada teman-temannya dan aku sering bertanya apakah kita bisa terlepas dari penampilan. Tapi selain itu aku melihatnya cukup lucu,'' ujar dia lagi.
Baca Juga: Akibat Tindik Hidung, Perempuan Ini Lumpuh Seumur Hidup
Terkadang, orang-orang menitipkan pesan kepada Yna agar ia menyampaikannya kepada Rihanna. Padahal Rihanna dan Yna tidak ada hubungannya sama sekali. Dia jelas-jelas bukan kembaran Rihanna. (DewiKu.com/Kintan Sekarwangi)
Berita Terkait
-
Resmi Jadi Ibu Tiga Anak, Rihanna dan A$AP Rocky Sambut Anak Ketiga
-
Rihanna Melahirkan Anak Ketiga Berjenis Kelamin Perempuan, Namanya Rocki Irish Mayers
-
Teka-teki Mayat Perempuan di Tesla, Diduga Kuat Pacar D4vd karena Tato di Jari Telunjuk
-
Lagi Tayang di Bioskop, Film Smurfs Hadirkan Rihanna dan James Corden
-
Review Film Smurfs: Petualangan Baru dan Sihir yang Nggak Lekang Oleh Zaman
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Gus Elham Yahya Anak Siapa? Dai Muda yang Viral Cium Bocah Perempuan di Panggung
-
The 14th Borobudur Writers and Cultural Festival 2025, Mengenang Arkeolog Uka Tjandrasasmita
-
Padel Bukan Lagi Sekadar Tren: Ini Rahasia Perempuan Tetap Glowing dan Percaya Diri di Lapangan!
-
Kontroversi Gus Elham: Apa Sebenarnya Makna Panggilan Gus untuk Anak Laki-laki Kiai?
-
Cari Bedak Wudhu Friendly? Ini 5 Pilihan Halal yang Aman untuk Ibadah
-
Lonjakan Kasus Flu di Perkotaan, Benarkah Dipicu Perubahan Iklim?
-
MU+KU, Wajah Baru Retail Fashion yang Mengangkat Brand Lokal Berkualitas
-
15 Tips agar Aroma Parfum Tahan Lama di Kulit, Wangi Sepanjang Hari
-
Apa Itu Zero Growth? Konon Katanya Bakal Diterapkan untuk Pembukaan CPNS 2026
-
Bukan Cuma Gaya, Grooming Jadi Kunci Percaya Diri Pria Modern: Begini Caranya