Suara.com - Luncurkan Koleksi Terbaru, Justice Gagas Komunitas untuk Anak Perempuan
Lini fashion anak perempuan asal Amerika Serikat, Justice, menghadirkan koleksi terbarunya di panggung Fashion Nation XIII yang diselenggarakan Senayan City, Minggu (24/3/2019) kemarin.
Dalam peragaan busana ini, Justice memamerkan Spring 1 Collection yang bernama Be Unstoppable dan Let Yourself Glow. Koleksi ini dibawakan menjadi beberapa sesi, yang disesuaikan dengan enam kategori dari komunitas berbasis pelanggan Live Justice Club yang juga baru saja diluncurkan.
Enam kategori tersebut terdiri pada nilai-nilai Justice yang terdiri dari Live Positively, Live Active, Live Together, Live Smart, Live Creatively, dan Live Connected. Warna-warna cerah menghiasi panggung Fashion Nation, mulai dari merah muda, kuning, serta sentuhan merah.
Berbagai motif juga tersedia sesuai dengan minat dan kepribadian anak-anak perempuan, mulai dari yang bergaris, army, hingga bunga-bunga yang dapat digunakan pada aktivitas sehari-hari ataupun berbagai kesempatan seperti olahraga dan bermain.
Senior Brand Manager Justice Indonesia, Anindya, menyatakan peragaan busana kali ini mejadi kesempatan Justice Untuk mengumumkan peluncuran komunitas berbasis konsumen yang dimiliki, yang dinamakan Live Justice Club.
"Para pelanggan setia kami adalah kategori umur yang sangat aktif dan senang berekspresi. Live Justice Club ini merupakan inisiasi Justice untuk menginspirasi para remaja putri untuk bebas berekspresi dan berkreasi dalam menjalani kehidupan sehari-hari," ujar dia dalam kesempatan tersebut.
Tujuan lainnya, lanjut dia, Live Justice Club diharapkan bisa memberikan cara untuk hidup dengan nilai-nilai yang dapat menavigasi mereka melalui perjalanan kehidupan mereka memasuki tahap remaja.
Sebuah medium yang dapat membantunya membangun kepercayaan diri untuk menjadi siapa pun dan apa pun yang mereka inginkan. Pada tahap inilah Justice ingin selalu hadir menemani mereka pada setiap momen berharga kehidupannya. Justice ingin menjadi merek yang lebih dari sekedar menjual produk dan menjadi bagian dari perjalanan dan cerita mereka.
Baca Juga: Jadi Ancaman Nasional, 340 Ribu Anak Perempuan Menikah di Bawah 18 Tahun
Berbagai keuntungan menjadi bagian dari komunitas Live Justice Club ialah berkesempatan untuk mengikuti berbagai kegiatan yang akan diinisiasi oleh Justice seperti, workshop bersama para ahli mengenai persiapan menjadi remaja putri (misal: berbagai isu-isu sosial, mengenal perubahan biologis pada tubuh, pentingnya peran orangtua dalam mendampingi proses transisi putrinya menuju kedewasaan,dan lainnya), dan bentuk lain yakni melalui berbagai aktivitas menarik seperti kelas menari, memasak, prakarya mandiri, blogging dan video editing.
"Komunitas ini juga dapat menjadi tempat berbagi tips-tips fashion bersama teman sebaya yang nantinya bisa dipublikasikan pada fitur Live Justice Blog," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Moisturizer Apa yang Bikin Cerah? Ini 7 Pilihan Terbaik buat Wajah Kamu
-
Bikin Pembaca Kesal, Siapa Sosok Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans?
-
7 Sandal Pijat Kesehatan untuk Orang Tua, Mulai Rp20 Ribuan Bisa Lancarkan Aliran Darah
-
Mahfud MD Jamin Lolos, Kenapa Stand Up Mens Rea Pandji Pragiwaksono Sulit Dijerat KUHP Baru?
-
4 Essence Lokal Mirip SK-II Versi Lebih Murah, Anti Aging Agar Kulit Halus dan Kencang
-
Siapa Nama Asli Roby Tremonti? Diduga Ganti Nama Demi Mirip dengan Gitaris Alter Bridge
-
Ini Deretan Sinetron Aurelie Moeremans, Awal Mula Bertemu Tokoh yang Disebut di Broken Strings?
-
Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
-
3 Lip Cream Oh My Glam dengan Shade Melimpah, Harga Murah Rp20 Ribuan
-
Jangan Panik! Ini 9 Daftar Susu Nestle di Indonesia yang Aman dari Isu Racun Cereulide