Suara.com - Tampil sempurna ketika menghadiri acara bergengsi seolah menjadi keharusan hingga terkadang, kita mengesampingkan kenyamanan. Begitulah yang terjadi dengan artis cantik yang satu ini.
Elle Fanning berkata jika dia pingsan ketika menggunakan gaun kelewat ketat ketika makan malam dalam rangkaian acara Cannes Film Festival.
Dilansir dari People, Elle yang kala itu datang untuk makan malam di acara Chopard Trophee yang digelar Thierry Fremaux, direktur Cannes Film Festival tiba-tiba pingsan dan jatuh dari kursi.
Dakota Fanning, kakak Elle Fanning yang duduk bersebelahan langsung sigap menopang adiknya agar tak terjembap di lantai. Dakota juga membantu adiknya agar bisa berdiri.
Keduanya lantas dibawa keluar dari acara makan malam bergengsi tersebut.
Dalam acara itu, Elle memang tampak memukau dengan gaun strapless warna nude yang memiliki korset pada bagian torso. Gaun ini terlihat feminin dengan rok berbahan tulle yang dihiasi ornamen bunga.
Dalam Instagram-nya, Elle mengatakan jika gaun itu keluaran Prada dan bergaya vintage tahun 1950-an.
Ya, setelah kejadian itu, Elle Fanning langsung mengkonfirmasi keadaannya dengan cara mengunggah foto dirinya dalam akun Instagram dan berkata jika dia baik-baik saja.
"Oops, sempat pingsan malam ini dalam gaun prom gaya 1950-an yang aku kenakan tapi semuanya baik-baik saja kok," tulisnya di Instagram @ellefanning.
Baca Juga: 5 Artis Cantik Ini Pernah Berseteru dengan Ibu Kandungnya
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat