Untuk pesanan di hari biasa Untung Usodo mengaku bisa mencapai 800 buah Lumpia, jika hari libur bisa mencapai 1500 buah. Saat lebaran dan musim mudik pesanan bisa bertambah tiga kali lipatnya.
Sementara, di Toko Lumpia Cik Meme atau Meliani Sugiarto, yang ada di Jalan Gajahmada Nomor 107 Semarang, juga tak kalah ramai pengunjung. Sebagai pewaris generasi kelima, Lumpia Cik Meme memberikan varian empat rasa dari Lumpia original.
"Kami memodifikasi menjadi enam varian agar menambah nilai cita rasa Lumpia," kata Cik Meme.
Di tokonya sekaligus kafe, Cik Meme, mengkreasi Lumpia menjadi enam rasa, seperti Lumpia Raja Nusantara dengan rasa jamur dan kacang mete, Lumpia Kajamu berisi daging kambing jantan muda, Lumpia Fish dengan campuran ikan kakap, Lumpia Crab isian daging kepiting, Lumpia Original dengan campuran rebung, udang, ayam serta Lumpia Plain untuk kalangan vegetarian.
Sajian Lumpia enam rasa itu tersedia dalam dua jenis bisa Lumpia basah maupun Lumpia goreng. Bisa dimakan ditempat atau dibawa pulang.
"Kalau pemudik dari Jakarta biasanya suka yang Lumpia Crab, dari Jawa Barat suka yang asin seperti Lumpia Fish, yang original pasti pada beli semua," bebernya.
Terbaru, Cik Meme menciptakan kreasi Lumpia versi keripik. Sajian ini agar para pengemar Lumpia atau wisatawan yang mencari oleh-oleh khas Semarang bisa menikmati camilan dengan jangka waktu yang lama dan lebih awet.
"Lumpia yang dikenal bentuk gulungan hanya tahan 8 jam dan goreng tahan 12 jam. Jadi perjalanan yang lebih 24 jam bisa menikmati kripik lumpia," katanya.
Keripik Lumpia merupakan revolusi Lumpia yang dia kreasi, dibuat asli dari adonan layaknya Lumpia original. Lalu dikeringkan dan dihaluskan dibentuk sebuah keripik.
Baca Juga: Sajian Lumpia Enam Rasa dan Keripik Lumpia, Modern Namun Tak Lupa Sejarah
"Ada taburannya berupa isian asli Lumpia yang dihaluskan. Soal rasanya sama seperti Lumpia original," katanya.
Kontributor : Adam Iyasa
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif