Suara.com - Perawatan wajah sesungguhnya bukan hanya kebutuhan perempuan, melainkan para laki-laki juga. Namun, nyatanya selama ini masih saja ada yang menganggap aneh kaum adam yang memerhatikan kesehatan kulitnya.
Cowok kok perawatan? Mungkin kamu sangat sering mendengar pertanyaan ini. Hal itu juga dialami pemilik akun Twitter @aryajjati, warganet pria yang curhat tentang perjuangannya mengatasi jerawat di wajahnya.
Sebuah utas bertajuk 'Cowok Kok Perawatan' belum lama ini menjadi viral di Twitter. Dia menunjukkan beberapa foto wajahnya yang penuh jerawat.
"Jadi itu foto tanggal tanggal 27 Oktober tahun lalu. Iya, baru 8 bulan yang lalu, tepat setelah 3 hari gua balik ke Indonesia setelah gua tinggal di Malaysia," ungkap dia.
Pria menduga jerawat parah itu muncul akibat pola makan tidak sehatnya selama tinggal di Malaysia. Dia pun sudah mencoba berbagai cara untuk mengatasi jerawat itu, termasuk menjajal beragam tips yang ada di YouTube. Namun, jerawatnya tidak juga sembuh.
Saat kembali ke Tanah Air, pria ini merasa minder dengan kondisi wajahnya. "Jadi ke mana-mana pakai hoodie. Iya, saking nggak percaya diri. Pokoknya nggak pernah lepas dari hoodie," tulisnya.
Suatu hari, dia menemukan saluran YouTube milik cowok sesama acne fighter. Dia pun mengikuti cara yang digunakan YouTuber itu, utamanya memperbaiki pola makan, termasuk makan oatmeal tiap pagi.
Dia juga mengungkapkan jika dia kemudian diajak kakaknya ke dokter kulit untuk membantu menyembuhkan masalah jerawat yang seakan tak ada ujungnya itu.
Perawatan dokter yang juga didukung gaya hidup sehat tenyata memberikan hasil positif. Jerawat di wajah pria ini bisa sembuh secara bertahap. “Udah nggak perlu lagi malu ke mana-mana pakai hoodie,” kata akun @aryajjati.
Baca Juga: Rajin Perawatan Wajah, Ayu Idol: Biar Hidungnya Kelihatan
Namun, perjuangannya untuk melakukan perawatan wajah belum berakhir. Dia tetap rajin merawat kulitnya agar tetap sehat. Bukan cuma soal produk skincare tetapi lagi-lagi soal gaya hidup sehat.
"Intinya jangan pernah malu aja buat merawat diri. Jangan peduliin omongan orang 'cowok kok perawatan'," tegas dia.
"Buat yang mukanya normal, tolong nggak perlu lah ngomong 'Gua aja cuci muka doang bersih. Lu sih, jarang cuci muka'. Lah, dikira orang yang berjerawat ini hidupnya jorok apa? Kondisi kulit orang satu sama lain beda," cuit dia lagi.
Diunggah sejak Selasa (11/6/2019) kemarin, utas 'Cowok kok Perawatan' itu sudah mendapat lebih dari 3.500 retweets dan disukai 10 ribu kali. Banyak warganet yang setuju kalau tidak ada yang aneh jika laki-laki rajin perawatan wajah.
"Emang yang bayarin perawatannya yang bilang 'cowok kok perawatan' itu? Kalau pakai duit sendiri mah bebas," komentar seorang warganet.
"Semoga menyadarkan cowok-cowok di luar sana yang masih gengsi buat perawatan," tulis yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus