Suara.com - Aura Kasih Lahirkan Bayi Perempuan, Intip Yuk Zodiaknya.
Aura Kasih baru saja dikaruniai buah hati pertamanya dengan sang suami, Eryck Amaral pada Minggu (16/6/2019). Bayi berjenis kelamin perempuan tersebut awalnya diprediksi akan dilahirkan pada Juli 2019.
Namun karena kondisi yang tak memungkinkan, Aura Kasih harus melahirkan bayinya dua minggu lebih cepat. Hal tersebut dituliskan pelantun Mari Bercinta ini melalui Instagram Story miliknya.
"Banyak yang nanya.. Baby-ku memang belum 9 bulan. Jadwal lahiran masih 2 minggu lebih karena ketubannya sudah kering, dan pas dicek dokter ternyata sudah bukaan 1, jadi baby-nya harus di take out. Tapi alhamdulillah baby-nya sehat. Terima kasih atas semua doanya," tulis Aura Kasih.
Nah, dilihat dari tanggal lahirnya, zodiak bayi Aura Kasih adalah Gemini. Dilansir dari Health Guidance, orang tua yang melahirkan bayi Gemini patut bersyukur lho. Penasaran alasannya? Berikut adalah kepribadian dan panduan bagi orangtua dalam membesarkan bayi Gemini seperti Aura Kasih.
1. Kepribadian
Bayi maupun anak-anak berzodiak Gemini adalah pribadi muda yang lincah yang dapat berada di mana saja karena mudah beradaptasi! Mereka bisa menjadi dewasa sebelum waktunya dan selalu memiliki obrolan yang menarik.
Bayi Gemini juga akan senang menjelajah dan membutuhkan banyak ruang untuk melakukannya. Bahkan, bayi Gemini bisa merasa bosan jika mereka terkurung. Mereka juga memiliki sifat yanh ramah, ceria dan selalu waspada.
Gemini kecil akan menikmati bermain dengan mainan yang melibatkan penggunaan tangan dan jari-jarinya dan beberapa bayi Gemini juga mungkin sangat tangkas.
Baca Juga: Begini Cara Pencegahan Air Ketuban Sedikit Seperti yang Dialami Aura Kasih
Tak cuma itu, bayi dan anak-anak Gemini juga memiliki imajinasi yang hidup dan sering hidup di dunia di mana kenyataan dan imajinasi bercampur menjadi satu. Mereka sangat ingin tahu dan ingin mengeksplorasi apa pun yang menarik minat mereka. Gemini muda akan tertarik pada berbagai macam olahraga dan ingin berteman dengan banyak orang yang beragam.
2. Panduan pengasuhan untuk orang tua
Saat mengasuh bayi dan anak-anak Gemini, Anda sebagai orangtua harus memastikan bahwa ia memiliki kebebasan untuk mengeksplorasi dan mencoba hal baru. Mereka harus bebas untuk mengikuti beberapa minat sekaligus.
Orang tua juga perlu mengajar anak untuk membedakan antara imajinasi dan kenyataan, mendorongnya untuk mengatakan yang sebenarnya. Orangtua juga harus memahami, jika sebenarnya mereka adalah pribadi yang jujur. Namun dalam perjalanannya, mereka akan menghindari mengatakan yang sebenarnya sebagai pembelaan agar tidak disalahpahami.
Gemini muda senang belajar berkomunikasi dan dapat dengan mudah menjadi bilingual jika berbicara dalam berbagai bahasa sejak usia dini. Jadi, orangtua bisa mengarahkannya sedini mungkin! Ingat, mereka anak-anak yang cerdas!
3. Masalah kesehatan bayi dan anak-anak Gemini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya