Suara.com - Bams eks Samsons Pastikan Lelaki Tulen Juga Perlu Perawatan Wajah
Tak bisa dipungkiri penampilan luar terutama wajah, kini masuk dalam elemen penting dalam menilai seseorang atau first impression.
Penampilan fisik kian menjadi hal yang sangat diperhatikan dalam setiap pertemuan pertama, yang nantinya akan menentukan penilaian seseorang terhadap diri Anda.
Hal itu diungkap oleh mantan personel Band Samson, Bams. Menurutnya, dimana pun saat ini, semua orang akan menilai orang lain dari penampilan luar.
"Di negara-negara mana pun, bukan hanya di Indonesia saja yang katanya penilaian cuma dilihat dari luar. Ini juga berlaku untuk semua jenis industri, bukan cuma dunia entertaimen, bahwa penampilan luar itu penting," ungkap Bams saat ditemui Suara.com dalam perkenalan klinik ketampanan lelaki MEN/O/LOGY by ZAP di kawasan Kasablanka Jakarta Selatan, Kamis (11/7/2019).
Bams menilai penampilan luar tak melulu cantik atau ganteng. Tetapi bagaimana seseorang memperlakukan dirinya sendiri. Seperti dalam hal kebersihkan, kerapihan, kepedulian merawat diri dan wajah tentunya.
Menyadari pentingnya penampilan Bams mengaku rutin melakukan perawatan tubuh,
"Termasuk menjaga kesehatan kulit wajah ya, tidak hanya untuk perempuan, lelaki juga harus perawatan wajah jika ada masalah di wajah. Kalau untuk daily, paling simple pakai cuci muka pakai facial foam dua kali sehari. Facial foam-nya spesifik sekali. Saya pakai yang tidak mengandung scrub, karena itu berbahaya, justru bisa merusak kulit," bebernya.
Selanjutnya, untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV, Bams tak lupa menggunakan sun screen. Tetapi, mantan kekasih Nia Ramadhani ini tak menampik jika ada saat-saat krusial yang membuatnya harus melakukan perawatan kulit ekstra.
Baca Juga: Bams Eks Samsons Siap Comeback Nyanyi dengan Gandeng Sang Ibu
"Pakai sun screen setiap keluar rumah, itu wajib banget. Dua perawatan itu saya lakukan kalau kulit lagi nggak bermasalah. Tapi kalau lagi parah, banyak jerawat atau beruntusan, pasti saya ke klinik perawatan untuk ditangani oleh dokter," tandasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun