Suara.com - Masih sangat muda, ternyata Millie Bobby Brown sudah berhasil mencuri perhatian dunia dengan segudang prestasinya. Tak hanya akting, Millie Bobby Brown juga jago dalam dunia mode.
Pemeran utama serial The Stranger Things ini dikenal sebagai seorang selebriti remaja yang selalu tampil sempurna tiap kali berjalan di karpet merah.
Bahkan, beberapa penampilannya dianggap menjadi gaya khas oleh kritikus mode. Salah satu penampilannya yang paling menarik atensi adalah ketika dia menghadiri piala SAG tahun 2018.
Saat itu, ia mengenakan gaun pink rancangan Calvin Klein yang dipadupadankan dengan sepatu Converse Chuck Taylors. Gaya nyentrik Millie Bobby Brown kemudian tersebut memberikan ia kejutan yang tak terduga.
Millie Bobby Brown direkrut perusahaan asal Amerika Serikat ini untuk berkolaborasi mendesain dan menjadi seniman termuda yang diajak kerja sama oleh pihak Converse.
Dilansir dari laman Standart Evening, koleksi sepatu rancangan Millie itu disebut Millie By You. Desain tersebut disebutkan mengeksplorasi kecintaan Millie terhadap kehidupan laut. Pada rancangan sepatunya, Millie menampilkan motif ikan paus Orca dan gelombang lautan.
"Bagian paling menyenangkan dari proses mendesain ini adalah saya dapat bekerja sama dengan penggemar saya. Memilih warna, bahan, dan motif cetakan untuk dimasukkan dalam sepatu menjadi pekerjaan yang sangat spesifik dan istimewa buat saya," ungkap Millie Bobby Brown melalui akun resmi Converse di Instagram.
Koleksi Millie By You menampilkan 10 pola yang terinspirasi dari lautan dan warna-warna unik. Semuanya ini akan tersedia dalam model ikonis Hi dan Ox Converse.
Bertujuan mendukung ekspresi dan kreativitas individu, koleksi Millie dapat dibuat khusus sesuai keinginan pribadi pembeli.
Baca Juga: Converse x Millie Bobby Brown, Playful dan Colorfull!
Penggemar Millie Bobby Brown memiliki kesempatan untuk mengubah sesuai keinginan masing-masing koleksi rancangan idolanya itu di bagian tali sepatu, eyelets, logo, hingga garis sepatu.
Koleksi Millie By You yang didesain sendiri oleh Millie Bobby brown ini bisa kalian koleksi di seluruh store Converse dan online mulai Kamis (11/7/2019) lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!