Suara.com - Jaket kulit adalah salah satu item fesyen yang paling banyak digemari oleh fashionista. Selain keren, jaket kulit juga terkesan mewah dan berkelas. Ada banyak cara padu padan fesyen yang bisa diterapkan ketika pakai jaket kulit.
Sayangnya, jaket mahal ini agak rewel dan membutuhkan perawatan khusus. Jaket kulit akan mengeluarkan bau tak sedap jika kita salah merawatnya.
Salah satu musuh utama jaket kulit adalah air. Jadi jika jaket kulitmu basah, angin-anginkan segera jaket kulit hingga kering. Hindari sinar matahari langsung meskipun jaket kesayanganmu sangat basah.
Jika jaketmu terlanjur basah dan mengeluarkan bau tak sedap, maka ikuti deretan cara di bawah ini. Jika dilakukan dengan benar, bau tak sedap pada jaket kulit bisa hilang secara perlahan.
Pembersih khusus
Jaket kulit membutuhkan perawatan ekstra, untuk membersihkan jaket kamu harus menggunakan bahan khusus yang biasanya dijual di toko sepatu khusus kulit. Bentuknya beragam, bisa berupa gel, cairan maupun cream.
Cuka apel
Tidak menemukan cairan pembersih khusus kulit? Gampang, gunakan cairan yang berisi cuka apel dan air bersih dengan takaran 1:1. Usapkan cairan cuka apel itu pada permukaan kulit dan biarkan kandungan asamnya bekerja menetralisir bau tak sedap.
Hal yang perlu diperhatikan adalah, selalu mencoba cairan cuka ini pada bagian yang tersebunyi. Pastikan jaket kulitmu tidak mengalami perubahan warna ketika dibersihkan dengan cairan cuka apel.
Soda kue
Ada satu alternatif lain yang bisa digunakan untuk mengatasi bau tak sedap pada jaket kulit, yaitu soda kue. Larutkan soda kue dengan air dan gunakan untuk membersihkan permukaan jaket kulit. Soda kue bisa menetralisir aroma tak sedap.
Baca Juga: Terkendala Modal, Jaket Kulit Asal Garut Ini Batal Dipasarkan di Amazon
Pelembap khusus
Seperti kulit kita, jaket kulit juga membutuhkan pelembap khusus untuk merawat kualitasnya. Pelembap ini juga bisa menghindari jaket kulit dari bau tak sedap. Sebelum menggunakan pelembap khusus ini, pastikan jaket kulit kamu dalam keadaan bersih dan sudah diangin-anginkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok