Suara.com - Pekan pertama di bulan Agustus selalu dirayakan sebagai Pekan ASI Sedunia.
Sebagai seorang ibu dan tahu betapa pentingnya ASI bagi anak, presenter kondang Nirina Zubir membagikan pesan hangat bagi para pejuang ASI, terutama bagi ibu-ibu pekerja.
"Tetap semangat ibu, (kerja) bukan halangan, hadapi aja. Sebisa mungkin kalau masih mampu kenapa tidak," kata Nirina saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (1/8/2019).
Nirina kemudian mengenang masa-masa ketika dirinya masih memberikan ASI eksklusif kepada dua buah hatinya, Zivara (10 tahun) dan Elzo (7 tahun).
Kata Nirina, ia pernah membawa alat cooler box atau kotak pendingin ASI ke mana-mana saat bekerja dan bepergian. "Jadi aku dulu juga bawa cooler kemana-mana. Aku pompa (ASI) terus dimasukin, sekarang gampanglah."
Ia juga mengatakan betapa maraknya beragam fasilitas yang diberikan bagi ibu menyusui saat ini. Terbukti dengan maraknya fasilitas ruangan menyusui serta jasa pengiriman ASI.
"Jadi sebenarnya tinggal lengkapi diri dengan hal-hal yang memungkinkan kita untuk tetap menyimpan ASI sendiri," tutupnya.
Baca Juga: Berzodiak Pisces, Nirina Zubir Gampang Baper atau Nggak Ya?
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
7 Body Mist dengan Wangi Paling Tahan Lama untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Moisturizer Terbaik untuk Kulit Kering dan Mencerahkan, Bye Wajah Kusam!
-
7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
-
Parfum Dupe Apakah Sama dengan Parfum KW? Ini 5 Pilihan yang Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Panthenol untuk Perbaiki Skin Barrier Usia 40 Tahun ke Atas
-
Google Doodle Hari Ayah 2025, Simbol Cinta dan Peran Ayah dalam Tumbuh Kembang Anak
-
25 Ucapan Hari Ayah untuk Suami yang Menyentuh Hati dan Penuh Makna
-
Kumpulan Doa Menyentuh Hati untuk Ayah di Hari Ayah Nasional 12 November 2025
-
7 Parfum Miniso yang Tahan Lama untuk Harian, Mirip Wangi Parfum Mahal
-
Promo Superindo 12 November 2025, Diskon Up to 50% Minyak Goreng hingga Camilan