Suara.com - Akun Instagram resmi Presiden Joko Widodo akhirnya mengunggah sebuah foto perdana di peringatan Hari Kemerdekaan ke-74 RI, Sabtu (17/8/2019). Seolah tahu keinginan warganet, Jokowi memilih pamer foto bersama kedua cucu tersayang, Jan Ethes dan Sedah Mirah.
"Berbagi semangat kemerdekaan dengan anak cucu, saya mengajak serta Jan Ethes dan Sedah Mirah ke pelataran istana menyaksikan Upacara 17 Agustus," demikian bunyi keterangan foto tersebut.
Selama lima tahun terakhir, Presiden Joko Widodo selalu menggunakan pakaian adat dari daerah berbeda untuk upacara kemerdekaan di Istana Merdeka.
Tahun ini, Jokowi tampil dengan busana adat Klungkung Bali berwarna hitam, lengkap dengan udeng di kepalanya.
Nah, bagaimana dengan penampilan dua cucu presiden?
Rupanya, Jan Ethes kompak dengan sang kakek. Dia juga mengenakan pakaian adat Bali. Dia pun menggunakan hiasan kepala dengan motif senada bawahannya. Menambah kesan imut, cucu pertama Jokowi ini memakai sepatu dengan gambar bintang emas.
Sang cucu kedua, Sedah Mirah, tentu tak mau kalah imut. Dia mengenakan atas brokat putih, senada dengan sepatu mungilnya yang juga menonjolkan warna putih. Sebuah aksesori putih juga tampak menghiasi rambut pendeknya.
Foto ini pun mengundang banyak komentar dari warganet. Banyak yang memuji keimutan Jan Ethes dan Sedah Mirah.
"Yang baju kuning lucu amat," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Jokowi Ajak Jan Ethes saat Sambut AHY, Annisa Pohan: Pah, Lucu Banget
"Jan Ethes ganteng banget," tulis warganet lain.
"Dedek Sedah! Love love," komentar salah satu warganet sembari menyertakan emoji gemas.
"Sepatunya Sedah cute amat, sih, Pak?" celetuk yang lain.
Kalau kamu ada di tim mana, nih? Jan Ethes atau Sedah Mirah?
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Bersama Ayah, Cocok untuk Rayakan Hari Ayah Nasional
-
30 Ucapan Hari Ayah dari Anak Perempuan dalam Bahasa Inggris, Cocok untuk Caption Instagram
-
Apa Bedanya Hari Ayah 12 November dengan Hari Ayah 15 Juni? Ini Asal-usulnya
-
25 Ucapan Hari Ayah Nasional 2025 yang Simpel dan Penuh Makna
-
Terpopuler: 100 Persen Ramalan Fufufafa Benar soal Soeharto hingga Film Waluh Kukus Viral
-
5 Rekomendasi AC Portable 1/2 PK Terbaik, Harga Murah Tetap Dingin!
-
3 Sepatu Lari Murah Favorit dr Tirta, Cocok Buat Pelari Kalcer Berkaki Lebar
-
5 Sunscreen Terbaik Bersertifikat Halal, Muslimah Tak Perlu Was-Was
-
5 Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Pori-pori Besar, Hempas Jerawat dan Wajah Kusam!
-
5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak