Suara.com - Es krim sejatinya menjadi salah satu makanan pencuci mulut yang begitu digemari berbagai kalangan.
Mulai dari anak-anak sampai dengan dewasa pasti tak akan menolak ketika ditawari satu porsi es krim.
Seiring berjalannya waktu, varian rasa dari es krim juga semakin beragam mulai dari rasa teh hijau, kopi sampai dengan jagung.
Karena harganya juga dinilai terjangkau, hingga saat ini es krim masih menjadi makanan pencuci mulut primadona banyak orang.
Namun beberapa waktu lalu, ada seorang warganet membagikan kisahnya yang kecewa ketika membuka kemasan es krim.
Pemilik akun @rlthingy ini membeli es krim 3 rasa merek Espessia dari Indoeskrim.
Dari tampilan kemasannya, terlihat gambar es krim potong neapolitan dibalut dengan roti tawar yang terlihat sangat menggugah selera.
Namun betapa terkejutnya warganet itu ketika membuka kemasan es krim tadi.
Jauh dari ekspektasi, ternyata tidak ada roti yang membalut es krim tersebut.
Baca Juga: Perempuan Ekuador Bikin Es Krim Rasa Tikus Belanda, Bagaimana Bentuknya?
Setelah diamati dengan teliti, ternyata ada tulisan tersembunyi di dekat gambar kemasan es krim tersebut.
Tertulis jelas kalimat 'saran penyajian' namun dengan ukurang tulisan yang sangat kecil.
"Inilah kenapa pentingnya membaca sebelum membeli," tulis akun @rlthingy dikutip Suara.com, Minggu (13/10/19).
Bukan pertama kalinya, ternyata banyak pula warganet lain yang kaget ketika membeli es krim serupa.
"Wkwkwkw, gua juga pernah, pas dibuka eh kok nggak ada ilang rotinya, ternyata gue cuma dikasih saran, bukan rotinya sekalian," tutur warganet lain.
"LAGIAN TULISANNYA KECIL BANGET," imbuh warganet lainnya yang pernah membeli es krim itu.
Berita Terkait
-
Penyeragaman Kemasan Dinilai Bisa Picu 'Perang' antara Rokok Legal dan Ilegal
-
Kemenperin Sebut Penyeragaman Kemasan Rokok Berisiko Jadi Hambatan Perdagangan
-
Sejarah Panjang Berdirinya Aqua: Jadi AMDK Pertama di Indonesia tapi Kini Keasliannya Dipertanyakan
-
Penerimaan Negara dari PNBP Terancam Turun Gara-gara Kebijakan Ini
-
Petani Menjerit, Kebijakan Kemasan Rokok Seragam Ancam Keberlangsungan Hidup
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Mau Coba Skincare-an? Ini 5 Serum Niacinamide Lokal Aman untuk Pemula, Mulai Rp30 Ribuan
-
Contoh Doa Upacara Hari Pahlawan 10 November, Khidmat dan Menyentuh Hati
-
7 Serum Dark Spot Ampuh Samarkan Flek Hitam, Harganya Mulai Rp30 Ribuan
-
Wisata di Takabonerate: Snorkeling Bukan Sekadar Hobi, tapi Terapi Jiwa
-
Mengenal Negerikami, Langkah Kreatif Menyuarakan Budaya Indonesia ke Dunia
-
Profil Rizki Juniansyah, Lifter yang Diangkat Prabowo Jadi Letnan Dua TNI
-
Ramai Kritik Desta Perankan Dono di Warkop DKI Reborn, Ini Perbandingan Pendidikan Mereka
-
5 Rekomendasi Krim Retinol untuk Usia 50 Tahun, Ampuh Atasi Flek Hitam dan Kerutan
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Wangi Kue, Cocok untuk Wanita Penyuka Aroma Manis
-
Link Resmi Download Logo Hari Pahlawan 2025 Lengkap: PNG, AI, CDR, dan SVG