Suara.com - Jean-Paul Sartre yang terlahir di Paris, 21 Juni 1905, dikenal antara lain lewat karya-karya filosofi berjudul Being and Nothingness atau L'Etre et le Neant (1943) dan Existentialism Is a Humanism atau L'existentialisme est un humanisme (1946). Namun ada juga karya menarik lainnya dari Sartre yang mencakup sekaligus dua tema menarik yaitu seks dan revolusi, yang sekaligus menjadi judul karyanya.
Buku ini pada dasarnya adalah sejumlah esai panjang yang merefleksikan visi eksistensialis Jean-Paul Sartre tentang dua tema utama, seksualitas dan revolusi. Dipaparkan di sini bahwa seks tidak hanya bisa dipandang dari satu sisi saja, yakni pemenuhan hasrat seksual. Tetapi, seks adalah juga suatu hal yang harus dijabarkan secara mendetail dengan karakter dan fungsi yang melekat padanya.
Sartre juga memberikan ulasan yang lebih mendalam dan dinamis tentang revolusi-revolusi besar yang muncul pada abad ke-20. Ia mendedahkan keterkaitan antara pengalaman historis kolektif itu dengan kesadaran individual, terutama pada kaum libertarian penganut doktrin kebebasan yang selalu kritis. Di samping itu, esai-esai tentang revolusi ini pun menyaran pada suatu bayangan ke depan, yakni peristiwa-peristiwa besar yang menyusul kemudian.
Jean-Paul Sartre (1905-1980) merupakan seorang filsuf dan penulis Prancis. Dialah yang dianggap mengembangkan aliran eksistensialisme. Sartre menyatakan, eksistensi lebih dulu ada dibanding esensi (l'existence precede l'essence). Artinya, manusia akan memiliki esensi jika ia telah eksis terlebih dahulu, dan esensinya itu akan muncul ketika manusia mati. Yang menarik dari Sartre, pada tahun 1964 ia diberi Hadiah Nobel Sastra, tapi ia tolak.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya
-
5 Pilihan Parfum Mirip Baccarat di Alfamart yang Tahan Lama, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Loafers Wanita Terbaik Harga Terjangkau, Cocok Dipakai Kuliah dan Kerja
-
Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
-
5 Parfum dengan Aroma Minuman, Mulai dari Teh Melati hingga Mocktail Segar
-
Pakai Bedak Waterproof? Begini Cara Menghapusnya biar Wudhu dan Ibadah Tetap Sah
-
Tanggal Merah 2026 Hari Apa Saja? Ini Daftar dan Link Download Kalender Lengkapnya
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!