Suara.com - Ini 8 Kota di Indonesia yang Akan Jadi Destinasi Liburan Favorit Milenial
Liburan kini sudah menjadi gaya hidup dan kebutuhan banyak orang. Bahkan, tak sedikit yang menjadikan traveling sebagai profesi dan sumber yang menghasilkan pundi-pundi uang. Dan bicara traveling, sudah pasti anak muda alias milenial sebagai pecinta utamanya. Dan di 2020 ini, dikatakan George Hendrata, Chief Executive Officer tiket.com, para milenial lebih suka traveling dibanding belanja atau kegiatan konsumtif lainnya.
Beruntungnya, Indonesia yang terdiri dari kepulauan dan infrastruktur yang mulai membaik, kini mulai menarik minat para milenial, karena faktanya memang banyak wilayah di Indonesia belum dieksplor.
"Kebetulan nyari tempat-tempat baru di Indonesia maupun mancanegara. Daerah-daerah yang seperti Palangka Raya, Mandalika, Raja Ampat, masih banyak yang belum dijelajah, Labuan Bajo arahnya ke sana semua, arahnya ke daerah-daerah yang belum terjamah," ungkap George di kantor tiket.com, Menara BCA, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (17/1/2020).
Jadi, jika dulu Indonesia terkenal dengan Bali sebagai tempat wisata, seiring infrastruktur yang semakin baik, semakin banyak orang membuktikan Indonesia punya tempat-tempat yang tidak kalah indah. George melihat, beberapa kota bakal ngetren di 2020, selain Bali.
"Kalau kita lihat, Yogyakarta selalu naik, Labuan Bajo, Raja Ampat, Mandalika makin naik, Medan juga, Aceh, itu eco tourism mulai jalan di sana, Lombok, Sumba, itu semua naik," ungkapnya.
Daftar kota itu, menurut George, karena masih jarang dikunjungi, sepi sehingga terkesan eksklusif dan privat, dan ini disukai milenial. Tidak lupa mendukung upaya sustainable atau eco tourism yang tidak merusak alam yang ada di daerah tersebut.
Hal ini karena daerah tersebut juga masih kental dengan tradisi budaya asli masyarakat. Buat mereka yang mencari kuliner asli, kota-kota destinasi tersebut layak menjadi pilihan di tahun 2020.
Baca Juga: Serupa Tapi Tak Sama, Ini 4 Destinasi Liburan Mirip Raja Ampat
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
5 Pilihan Foundation dengan SPF untuk Makeup dan Perlindungan dari Sinar Matahari
-
Intip Kolaborasi Spektakuler BCA & Sucor AM di Art Jakarta Papers: Seni Kertas Bertemu Keuangan
-
Parfum Pria Bukan Lagi Sekadar Sentuhan Akhir: Rahasia Aroma Tahan Lama dengan Harga Terjangkau!
-
5 Kandungan Skincare yang Harus Dihindari agar Flek Hitam Tidak Makin Parah
-
Udara Bersih di Rumah : Tips Praktis Menggunakan Air Purifier
-
Cuti Bersama Lebaran 2026 sampai Tanggal Berapa? Ini Jadwal Libur Resminya
-
Simulasi TKA Kelas 6 SD 2026 Soal Bahasa Indonesia dan Kunci Jawabannya
-
7 Alternatif Sepatu Lokal Look Mirip Adidas Yeezy, Empuk dan Nyaman Modal Rp100 Ribuan
-
11 Rekomendasi Parfum Pria Wangi dan Tahan Lama untuk Kerja Seharian
-
5 Pilihan Sepatu Buat Lansia untuk Mencegah Jatuh, Kurangi Risiko Cedera