Suara.com - Film Parasite semakin jadi perbincangan pasca memborong piala Oscar 2020. Bagaimana tidak, film berbahasa Korea ini menjadi film non-Inggris pertama yang memenangkan Best Picture yang merupakan penghargaan tertinggi di ajang Academy Awards.
Melansir New York Times, film Parasite membawa pulang empat piala Oscar, termasuk Best Picture! Tentu saja ini sekaligus menorehkan sejarah baru bagi dunia perfilman internasional.
Lucunya, seorang aktor Hollywood berdarah Korea, John Cho, ikut kebanjiran ucapan selamat. Hal ini terungkap dari postingannya di Twitter dan langsung dibalas dengan emotikon tertawa terbahak-bahak oleh sebagian warganet.
"Berdiri dengan para kru Parasite, aku mendapat BANYAK ucapan selamat. Lol," tulisnya di Twitter.
Postingan ini langsung viral dan mengumpulkan retweet dari puluhan ribu warganet. Sekitar 200 ribu likes diberikan untuk postingan kocak aktor kelahiran Korea ini.
"Selamat karena kamu sudah mendapat ucapan selamat," tulis warganet diakhiri dengan emoji tersenyum.
"Kamu sudah melakukan kesalahan selfie seperti yang pernah dilakukan orang lain," tulis yang lain.
Di antara sekian banyak komentar yang membanjiri, ada juga warganet yang salah paham dan masih mengucapkan selamat padanya atas kesuksesan film Parasite.
"Selamat, Parasite adalah film yang sangat hebat dan pantas mendapatkan penghargaan," tulis yang lain.
Baca Juga: Sabet Banyak Penghargaan di Piala Oscar 2020, Ini Fakta Film Parasite
Academy Awards 2020 atau sering disebut dengan piala Oscar dilangsungkan di Hollywood and Highland, Hollywood, California, Minggu (9/02/2020) malam.
Dalam acara bergengsi itu, Parasite menyabet berbagai kemenangan dan membuat sebagian warga keturunan Asia bangga. Lucunya, meskipun Jhon Cho memiliki wajah khas Asia, tapi ia tak berkontribusi dalam film fenomenal itu.
Ia tak terdaftar sebagai aktor di film Parasite, tak juga masuk kru di balik layar. Jhon Cho malah menuai banyak apresiasi dalam filmnya yang berjudul 'Searching'.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Ramalan Zodiak Leo dkk 12 November 2025: Peluang Baru, Keuangan & Asmara Terungkap
-
6 Rekomendasi Lip Liner untuk Bibir Makin On Point dan Cantik, Harga Mulai Rp15 Ribu
-
4 Zodiak yang Diprediksi Kurang Beruntung Sepanjang November 2025
-
4 Rekomendasi Lipstik untuk Kulit Gelap, On Point dan Mudah Didapatkan
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Bersama Ayah, Cocok untuk Rayakan Hari Ayah Nasional
-
30 Ucapan Hari Ayah dari Anak Perempuan dalam Bahasa Inggris, Cocok untuk Caption Instagram
-
Apa Bedanya Hari Ayah 12 November dengan Hari Ayah 15 Juni? Ini Asal-usulnya
-
25 Ucapan Hari Ayah Nasional 2025 yang Simpel dan Penuh Makna
-
Terpopuler: 100 Persen Ramalan Fufufafa Benar soal Soeharto hingga Film Waluh Kukus Viral
-
5 Rekomendasi AC Portable 1/2 PK Terbaik, Harga Murah Tetap Dingin!