Suara.com - Influencer TikTok Bisa Dibayar Miliaran Rupiah Sekali Posting, Minat?
Menjadi influencer media sosial zaman sekarang memiliki nilai tambah tersendiri. Selain bisa melakukan hobi dan kegemaran secara bebas, pemasukan yang didapat pun dijamin tidak sedikit.
Lalu, influencer media sosial mana yang paling mahal dibayar? Bukan Instagram atau Twitter, pakar menyebut TikTok adalah media sosial dengan estimasi bayaran tertinggi. Benarkah?
James Whatley, pakar marketing dari agensi Digitas UK, mengatakan perubahan industri membuat perusahaan tak lagi jor-joran beriklan di media tradisional seperti televisi atau papan iklan. Hal ini menurutnya bisa dilihat dari pengguna media sosial yang kini semakin bertambah tiap tahun.
"Setiap tahun akan ada platform baru yang membuat klien memberikan dana. Tahun lalu ada Instagram, dan sebelumnya ada Snapchat. 2020 Adalah tahunnya TikTok," tutur Whatley, dilansir The Guardian.
Morning Consult, lembaga periklanan lainnya dari Inggris, menyebut influencer TikTok papan atas seperti Aashika Bhatia dan Loren Gray bisa meraup hingga Rp 60 ribu perpengikut yang mereka punya, untuk satu postingan. Jika jumlah pengikut mencapai satu juta orang, estimasi pendapatan dari postingan itu saja mencapai Rp 60 miliar.
Belum lagi jika influencer tersebut melakukan kontrak eksklusif dari suatu merk, yang memiliki nilai lebih tinggi lagi. Tidak heran, para influencer di TikTok pun kini semakin banyak dan semakin kreatif.
Evan Spigel, founder Snapchat mengatakan TikTok berbeda dengan Instagram yang sangat mementingkan pengaruh. Jika Anda adalah seorang model atau artis, maka Anda kemungkinan besar sukses mendapatkan pemasukan dari iklan di Instagram.
Ia bahkan menilai popularitas TikTok bisa mengalahkan Instagram dalam waktu dekat. Sebab, pengguna aktif TikTok saat ini sudah lebih dari satu miliar orang.
Baca Juga: Heboh Tantangan Skull Breaker di TikTok, Pakar Peringatkan Risikonya!
"TikTok berbeda, karena Anda dinilai berdasarkan talenta Anda untuk bernyanyi, berjoget, atau melawak. TikTok adalah media yang dibuat untuk menghibur orang lain," ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
Terkini
-
Biodata dan Agama Hamish Daud, Kabarnya Digugat Cerai Raisa Andriana
-
Berapa Anak Raisa dan Hamish Daud? Rumah Tangga Dirumorkan Retak
-
5 Fakta Menarik Rayyan Arkan Dhika Aura Farming, Kini Debut di MV Aktris Bollywood
-
Maestro Wayang Kulit Tutup Usia, Dedikasi Ki Anom Suroto hingga Dapat Penghargaan Soeharto
-
Mutu Pendidikan Tinggi Masih Jadi PR, Pengakuan Internasional Jadi Momentum Perbaikan
-
Kepemimpinan Perempuan di Dunia Hospitality, Inilah Sosok GM ibis Styles Bogor Pajajaran
-
6 Koleksi Tas Branded Raisa, Diisukan Gugat Cerai Hamish Daud
-
Berapa Harga Outfit Ala Alatas di Sidang Cerai Tasya Farasya? Lagi-Lagi Tas Birkin 'Tampar' Menantu
-
Siapa Pemilik Aqua? Disorot Usai Dedi Mulyadi Sidak Sumber Air di Subang
-
Hamish Daud Kerja Apa? Heboh Kabar Digugat Cerai Raisa