Suara.com - Supermodel Gigi Hadid tengah mengandung buah hatinya dengan Zayn Malik. Perempuan 25 tahun tersebut dikabarkan telah memasuki usia kehamilan 5 bulan.
Sebelumnya, kabar kehamilan Gigi Hadid memang disembunyikan dari publik. Meski begitu, dalam unggahan foto Instagram miliknya saat ulang tahun, perut Gigi Hadid sudah tampak membuncit.
Kisah cinta Gigi dan Zayn sendiri sebenarnya banyak melewati fase putus-sambung. Terbaru, keduanya dikabarkan berbalikan pada Desember 2019.
"Gigi dan Zayn kembali bersama tepat sebelum liburan bulan Desember. Zayn sudah menghubungi Gigi selama sebulan dan dia memberinya kesempatan lagi," ungkap sebuah sumber seperti dikutip E! News.
"Gigi selalu mencintainya dan mereka memang butuh istirahat dari satu sama lain."
Rumor kebersamaan antara Gigi Hadid dan Zayn Malik sendiri dimulai dari 2015 silam. Saat itu, keduanya meninggalkan acara American Music Awards bersama.
Pada Desember 2015 silam, pasangan ini pun mengonfirmasi hubungan mereka lewat media sosial. Gigi juga didapuk menjadi model video klip Zayn Malik yang bertajuk "Pillowtalk".
Sayangnya, pada Juni 2016, pasangan ini sempat berpisah sejenak. Namun, Gigi dan Zayn kembali terlihat bersama tak lama kemudian.
Sepanjang tahun 2017, Gigi dan Zayn pun tampak makin mesra. Keluarga keduanya juga dikabarkan merayakan Idul Adha bersama pada September 2017.
Baca Juga: Hits: Ratu Elizabeth Sakit Hati, Gigi Hadid Galak Bela Zayn Malik
Setelah dua tahun melewati momen romantis, Gigi dan Zayn kembali sepakat berpisah pada Maret 2018. Saat itu, Zayn Malik pun menuliskan pesan perpisahan di media sosial.
"Gigi dan aku memiliki hubungan yang menyenangkan dan penuh arti, dan aku sangat menghormati dan menyayanginya sebagai perempuan dan teman. Dia adalah seseorang yang menakjubkan," tulis Zayn Malik kala itu.
Namun, selang berapa bulan kemudian, Zayn Malik dan Gigi Hadid kembali terlihat berbagi momen mesra berdua.
Pasangan ini terus mengalami momen putus-sambung hingga tahun 2019. Di bulan November 2019, Gigi Hadid sempat dikabarkan berpacaran dengan kontestan Bachelorette, Tyler Cameron.
Namun, di akhir 2019, Gigi kembali ke pelukan Zayn Malik dan terus menghabiskan waktu bersama hingga kini.
Bahkan, selama masa karantina ini, keluarga Gigi Hadid dan Zayn Malik dikabarkan menghabiskan waktu bersama.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow