Suara.com - Mengalami perceraian di usia muda tentunya akan meninggalkan bekas lukas tersendiri. Namun, tak hanya bercerai, wanita ini bahkan didiagnosis mengidap tumor otak.
Holly Tucker adalah seorang pebisnis yang kini sukses dengan platform online shopping miliknya. Namun, di umur 25 tahun, dirinya pernah mengalami momen-momen terberat dalam hidup.
Melansir laman The Sun, Holly menceritakan jika dirinya mengidap disleksia sejak kecil. Hal ini membuatnya ingin membuktikan bahwa dia mampu melakukan lebih.
Begitu lulus sekolah, Holly pun langsung bekerja di dunia periklanan. Kemudian pada umur 22 tahun, dirinya menikah dan mengira sudah memiliki hidup stabil.
Sayangnya, hidup Holly berubah di umur 23. Saat itu, dirinya didiagnosis mengidap tumor otak. Selanjutnya pada umur 25 tahun, dia pun diceraikan suaminya.
Berada dalam titik terbawah dalam hidupnya tidak membuat Holly menyerah begitu saja. Meski awalnya putus asa, Holly lantas rajin berobat ke rumah sakit.
"Itu sangat membuatku stres, tapi setelah dinyatakan sembuh, aku mendapat energi dan antusiasme untuk mengejar hal-hal yang kuinginkan dalam hidup."
Di tahun 2006, Holly pun mulai bangkit. Dia memutuskan untuk membuat kerajinan tangan dan menjualnya.
Sayangnya, menjual kerajinan tangan dari rumah ke rumah bukan hal mudah. Dari sinilah, Holly lantas punya ide untuk membuat pameran Natal di daerah tempat tinggalnya.
Baca Juga: Adele Sukses Diet, Isu Berat Badan Lagi-lagi Tuai Pro Kontra di Masyarakat
"Pameran itu sukses besar dan aku menyukai prosesnya, jadi aku membuat bisnis baru bernama Your Local Fair dan mengadakan pameran di sepenjuru London," ungkap Holly.
Tak cukup sampai di sana, Holly ingin agar orang-orang sepertinya tak cuma berjualan di pameran. Maka, dia pun membangun bisnis platform online yang bernama Not On The High Street.
Selain itu, Holly juga menikah lagi dengan pria yang lebih tua 17 tahun darinya dan kini sudah memiliki seorang anak.
Bisnis online Holly ini pun sukses besar. Di hari pertama pembukaan, ada 16.000 orang yang mencoba mengakses situsnya. Dalam setahun pertama, penjualannya pun mencapai lebih dari Rp1,8 miliar.
"Kami kini menjual 250.000 produk dan aku diberitahu jika 100 bisnis lain telah sukses mendapat keuntungan dari sana. Tahu bahwa aku bisa membantu orang untuk sukses sangat menyenangkan."
Kini, Holly pun menjadi salah satu pebisnis sukses di Inggris. Tak hanya itu, uang dari bisnisnya lebih dari cukup untuk biaya hidup sehari-hari sehingga suaminya memutuskan untuk berhenti bekerja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Lem Sepatu Sandal yang Kuat dan Tahan Air, Solusi Antijebol Tanpa Perlu Dijahit
-
5 Sampo untuk Rambut Tipis, Bikin Rambut Lebih Tebal dan Tidak Lepek
-
Viral Memoar Broken Strings Aurelie Moeremans, Apa Itu Grooming dan Bagaimana Cara Mendeteksinya?
-
Biodata dan Agama Edo Borne, Suami Hesti Purwadinata Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
5 Sepatu Lari Lokal Terbaik di 2026, Sensasi Jutaan Harga Ramah UMR
-
Moisturizer Apa yang Bikin Cerah? Ini 7 Pilihan Terbaik buat Wajah Kamu
-
Bikin Pembaca Kesal, Siapa Sosok Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans?
-
7 Sandal Pijat Kesehatan untuk Orang Tua, Mulai Rp20 Ribuan Bisa Lancarkan Aliran Darah
-
Mahfud MD Jamin Lolos, Kenapa Stand Up Mens Rea Pandji Pragiwaksono Sulit Dijerat KUHP Baru?
-
4 Essence Lokal Mirip SK-II Versi Lebih Murah, Anti Aging Agar Kulit Halus dan Kencang