Suara.com - Seorang finalis Miss Universe dan model Playboy bernama Dora Rodriguez berhasil menarik perhatian. Baru-baru ini, dirinya mengklaim telah kabur dari isolasi demi pemotretan.
Menyadur Daily Star, Dora Rodriguez dilaporkan melakukan isolasi mandiri di Dubai. Selama pandemi virus corona, Dubai menerapkan aturan lockdown yang ketat.
Dora sendiri sudah melakukan isolasi selama dua bulan lamanya di sebuah hotel. Namun, dirinya lantas melanggar isolasi tersebut demi pemotretan di gurun pasir.
Menurut Dora, Dubai terlihat sangat "sepi dan kosong" selama isolasi. Dirinya pun sempat takut akan ditangkap polisi.
"Meski keluar dari isolasi, aku memakai masker sepanjang waktu sampai tiba di lokasi pemotretan," ungkap Dora Rodriguez.
"Kupikir aku akan ditangkap ketika polisi melihatku ada di jalan, aku langsung masuk mobil dan berlari," imbuhnya.
Pemotretan seksi yang dilakukan Dora Rodriguez di padang pasir itu pun berjalan lancar. Hingga kini, Dora dilaporkan belum menghadapi konsekuensi karena telah melanggar lockdown.
"Hasilnya menakjubkan, kurasa ketika kita melanggar batas dalam pemotretan, hasilnya akan makin bagus," tambah Dora Rodriguez.
Sebelum tinggal di Dubai, Dora sendiri dikenal sebagai finalis Miss Universe sekaligus model majalah. Namun, dirinya selalu bermimpi untuk menjadi aktris.
Baca Juga: Dulu Dibully karena Jerawat, Pria Ini Malah Jadi Model Produk Kecantikan
Dora Rodriguez juga dikabarkan pernah mencoba untuk bekerja di Hollywood. Peran idamannya adalah wanita yang feminim namun kuat.
"Aku cinta Scarlet Johansson dan Michelle Rodriguez karena mereka wanita pintar, kuat, dan cantik yang tidak takut melakukan apa saja untuk peran mereka."
"Aku ingin menjadi seperti mereka dan cukup kuat untuk melakukan aksiku sendiri. Aku suka berbicara soal wanita menginspirasi, tapi aku memilih untuk menunjukkannya secara langsung," imbuh finalis Miss Universe tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun