Suara.com - Ikan panggang menjadi salah satu sajian yang cukup digemari masyarakat Indonesia. Namun, apa jadinya jika ikan panggang ini bergerak sendiri di dalam oven bak kena siksa kubur?
Umumnya, ikan panggang sebelum dimasak akan dibaluri atau dimarinasi dengan bumbu berupa garam, gula atau kecap agar cita rasa nikmatnya terasa. Setelah itu, barulah ikan panggang dimasak di atas perapian atau dapat dimasukkan langsung ke dalam oven.
Namun belum lama ini hal tak terduga dialami oleh salah seorang pengguna Twitter. Pasalnya, ketika sedang memasak ikan panggang di dalam oven, sajian tersebut mendadak bergerak-gerak sendiri dengan kencang.
"Hari ini aku masak roasted fish bumbu kuning," tulis akun Twitter @saloncinnavi yang dibalas oleh @sushidal tak berselang lama kemudian.
Uniknya, gerakan ikan panggang yang tampak seperti kejang-kejang tersebut dibilangnya mirip dengan siksa kubur.
"Kayak siksa kubur," sebut akun @sushidal dikutip Suara.com, Kamis (16/7/2020).
Menyaksikan video ikan panggang bergerak ketika dimasak dalam oven ini, tentu saja tidak sedikit warganet lain yang terheran-heran sekaligus ngeri.
Tidak sedikit bahkan warganet yang mencoba menjelaskan perihal peristiwa ikan bergerak sendiri di dalam oven tersebut.
"Penjelasannya ini simplenya karena taburan garam dan panas dari oven merangsang syaraf-syaraf ikan tersebut, jadi menimbulkan gerakan 'kelojotan' begitu," sebut seorang warganet.
Baca Juga: Resep Ikan Bakar Bumbu Kuning, Aromanya Menggoda Bikin Ngumpul Seru
"Pasti kalau di kompor kecipratan minyak," imbuh warganet lain.
"Kejang-kejang dong, kok ngakak aku harusnya ngeri ya wkwkw," timpal warganet lainnya.
Hingga artikel ini ditulis, cuitan sekaligus video ikan panggang kejang-kejang di dalam oven dan disebut warganet bak kena siksa kubur itu telah mendapatkan lebih dari 4 ribu likes serta 2 ribu retweets. Duh, ada-ada saja, ya, kejadian ikan panggang dalam oven ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan
-
Menuju 2026, Clara Hsu Soroti 4 Sinyal Penting yang Tak Boleh Diabaikan Para Pemimpin
-
26 Ucapan Selamat Tahun Baru 2026 untuk Customer, Menjaga Loyalitas dan Relasi Bisnis
-
5 Serum Retinol Lokal untuk Ibu Rumah Tangga, Efektif Atasi Tanda Penuaan
-
5 Sepatu Skechers yang Diskon 50% di Sports Station, Tahun Baru Gaya Baru
-
4 Pilihan Cushion dengan Hasil Akhir Glowing, Samarkan Ketidaksempurnaan Kulit