Suara.com - Meghan Markle baru-baru ini duduk bersama ikon feminis Gloria Steinem untuk membahas representasi perempuan dalam pemungutan suara lewat video hitam putih bertajuk 'Backyard Chat'.
Selain isi dari obrolan keduanya, pakaian musim panas yang dikenakan Duchess of Sussex dalam video tersebut juga berhasil menarik perhatian publik. Bintang drama Suits tersebut seakan kembali pada 'gaya California' nya yang chic dan menawan.
Dilansir People, Meghan yang baru saja pindah rumah di Santa Barbara bersama sang suami, Pangeran Harry dan putra mereka Archie, terlihat mengenakan celana panjang bergaris Anine Bing yang saat ini dijual seharga 125 dolar atau sekitar Rp1,8 jutaan.
Ibu satu anak ini juga memadukan celana panjang dengan atasan putih sederhana dan sandal hitam rancangan Stella McCartney. Tak lupa, Meghan juga melengkapi tampilannya dengan topi jerami dengan hiasan pita hitam dari brand Janessa Leone seharga 356 dolar atai sekitar Rp5,2 jutaan.
Dalam Instagramnya, Jamessa Leone mengumumkan bahwa untuk menghormati percakapan penting ini, mereka akan menyumbangkan 10 persen hasil penjualan yang dibuat melalui pesanan online hingga Minggu ini kepada I Am a Voter, sebuah gerakan non-partisan yang didedikasikan untuk menciptakan perubahan budaya seputar pemungutan suara dan keterlibatan sipil.
Dalam seluruh tampilannya ini terlihat, jika perempuan 39 tahun tersebut memasukkan unsur-unsur santai California ke dalam pilihan gayanya. Bahkan sebelum dia kembali ke negara asalnya, seorang teman memberi tahu People bahwa "akar California mulai tumbuh" saat ia hamil anak pertamanya, Archie.
"Dia sedang memerhatikan apa yang dia masukkan ke dalam tubuh dan kulitnya dan bahkan perlengkapan pembersih rumah. Dia sangat sadar akan apa yang dia gunakan. Dia mencari hal-hal alami," tambah orang yang tak disebutkan namanya itu.
Steinem memulai percakapan mereka dalam klip teaser yang menyambut Meghan kembali ke Amerika Serikat (AS) "Meg, selamat datang kembali. Aku sangat senang kamu ada di rumah," kata penulis dan aktivis itu kepada Duchess of Sussex.
"Terima kasih. Aku juga, karena beberapa alasan," jawab Meghan.
Baca Juga: Meghan Markle Disebut Pernah Berbohong, Tak Patuhi Saran Camilla
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah yang Bisa Telepon dan Balas WhatsApp, Fungsional
-
20 Bahan Alami untuk Mengatasi Rambut Beruban dan Mengembalikan Warna Hitam
-
3 Produk Makarizo untuk Menghitamkan Rambut Beruban dan Kembalikan Warna Alami
-
5 Penyebab Rambut Beruban selain karena Faktor Usia, Sudah Tahu?
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026