Suara.com - Proses audisi untuk menjadi model memang tidak mudah. Selain itu, seseorang harus berhati-hati agar tidak tertipu saat audisi.
Belum lama ini, seorang remaja 18 tahun bernama Jordyn Hagan Gaunt menjadi korban penipuan saat audisi untuk model lingerie.
Melansir laman news.com.au, Selasa (27/10), Jordyn Hagam Gaunt dihubungi oleh seseorang yang mengaku sebagai perwakilan brand lingerie Honey Birdette lewat Instagram.
Wanita yang menghubungi Jordyn ini menyebutkan bahwa dirinya sedang menjadi model lingerie. Dia juga bertanya apakah Jordyn mau berpartisipasi di audisi online.
"Ketika instruksi ditulis di layar lewat Skype, mereka memintaku melepas celana dalam agar bisa melihat bentuk tubuhku dan berjalan di sekitar kamar sambil telanjang," ungkap Jordyn.
Saat itu, Jordyn sudah sedikit curiga. Selain itu, orang yang melakukan audisi juga memberikan permintaan aneh.
"Aku belum pernah melakukan pemotretan sebagai model sebelumnya... orang itu bertanya apakah pacarku ada di sini dan apakah kami bisa bermesraan di depan kamera."
"Aku bilang 'tidak' dan merasa sangat aneh dan sudah ingin mematikan telepon," tambah Jordyn.
Meski begitu, si penipu mengatakan bahwa Jordyn telah melakukan audisi dengan baik dan akan segera menandatangani kontrak.
Baca Juga: Model Seksi Vieranni: Tidak Mau Lama Pacaran, Kayak Cicilan Motor
Mirisnya lagi, Jordyn sudah mengajak beberapa temannya untuk turut melakukan audisi dan mereka juga diminta berpose telanjang.
Setelah terungkap bahwa Jordyn dan teman-temannya hanya ditipu, polisi mengingatkan mereka bahwa besar kemungkinan video dan foto telanjang saat audisi akan berakhir di situs porno.
"Susah untuk menginvestigasi ketika korban sudah dewasa dan menyediakan foto itu secara konsensual. Begitu foto itu diunggah atau dimiliki orang lain, dia tidak lagi memiliki kontrol," ungkap pihak kepolisian New South Wales, Australia.
Jika kasus ini menimpa anak di bawah umur, maka hukum akan lebih jelas. Namun, karena Jordyn dan teman-temannya sudah dewasa, susah untuk mencari dan menghapus foto telanjang mereka dari dunia maya.
"Saran terbaik adalah untuk berpikir sebelum mengirim atau mengunggah gambarmu secara online. Begitu terkirim, kau tidak punya kontrol atas situasi," saran polisi.
"Siapa pun yang melihat foto mereka diunggah atau dibagikan tanpa izin disarankan melapor ke polisi, dan jika bisa, menghubungi pemilik situs agar foto tersebut dihapus."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
Terkini
-
Pendidikan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa, Pilih Cara Elegan Umumkan Perceraian
-
6 Shio yang Diramal Paling Beruntung Hari Ini, Ada yang Sedang OTW Tajir!
-
5 Shio Paling Beruntung 30 Oktober 2025, Siap-Siap Ketiban Rezeki di Akhir Bulan
-
Terpopuler: 71 Merek Tas Mewah Sandra Dewi hingga Viral Karangan Bunga Pelakor Dokter Gatal
-
Retinol yang Bagus untuk Pemula Merek Apa? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Sunscreen SPF 30 yang Ideal untuk Usia 40 Tahun, Atasi Flek Hitam dan Garis Halus
-
5 Skincare Apotek untuk Mencerahkan Kulit, Glowing Tanpa Harus ke Klinik
-
3 Pilihan Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Kandungan Lengkap Harga Murah
-
5 Shio yang Kurang Beruntung Selama November 2025, Begini Cara Menghadapinya
-
Rejuran S Bantu Wulan Guritno Atasi Bopeng, Terungkap dalam Insecurity Uncovered Zap Premiere