Suara.com - Sarden kaleng adalah salah satu makanan yang cukup praktis untuk diolah. Namun terkadang rasa bosan bisa muncul bila mengolah makanan ini dengan cara yang itu-itu saja.
Devina Hermawan, salah satu mantan kontestan Master Chef Indonesia membagikan cara masak sarden yang menarik. Dirinya membagikan resep rica-rica khas Manado yang berbahan dasar sarden kaleng.
Perpaduan rasa pedas dan aroma kemangi akan menambahkan cita rasa ikan sarden menjadi semakin menggoda. Untuk rasa tentu saja tak kalah dengan rica rica khas Manado yang dijual di restoran.
Suara.com telah merangkum resep sarden rica-rica khas Manado dari kanal jejaring sosial YouTube Devina Hermawan.
Bahan:
- 2 kaleng Sarden Yamato
- 250 ml minyak goreng
Bahan bumbu rica-rica:
- 5 siung bawang putih
- 3 kemiri
- 8 siung bawang merah
- 10 buah cabai rawit
- 8 sampai 12 cabai merah besar
- 2 cm jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 batang serai
- 100 ml minyak
- 50 ml air
- 15 daun kemangi
- 1 batang daun bawang
- 1 daun salam
- 8 daun jeruk
- 2 daun pandan
- 1 daun kunyit
- ½ sendok teh garam
- ¼ sendok teh merica
- 1 sendok teh gula
- ½ sendok teh kaldu jamur
Cara membuat:
- Keringkan sarden menggunakan tisu. Simpanlah kuah sarden untuk digunakan nanti.
- Panaskan minyak, taburi sedikit tepung agar saat ikan digoreng mintak tidak meledak.
- Masukkan ikan sarden, goreng hingga kering. Tiriskan.
- Goreng bawang merah, bawang putih dan kemiri kemudian haluskan.
- Goreng cabai merah, cabai rawit, kunyit, jahe, dan serai. Blender sebentar dan jaga agar tidak terlalu halus.
- Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, daun pandan dan daun kunyit.
- Setelah tumisan bumbu sudah harum, masukkan ikan sarden yang telah digoreng. Tambahkan sedikit kuah sarden dan air, aduk hingga rata.
- Bumbui dengan garam, merica, gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
- Tambahkan daun bawang dan daun kemangi kemudian matikan api.
- Sarden rica-rica khas Manado siap di sajikan.
Mudah sekali kan? Yuk coba buat kreasi sarden ini di rumah.
Baca Juga: Resep Risol Mayo Roti Tawar, Simpelnya Kebangetan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok