Suara.com - Baru-baru ini pengguna TikTok dan Instagram dihebohkan dengan aksi pemilik akun @nhasevianderson_ yang berhasil mengubah wajahnya menjadi sangat mirip artis Nathalie Holscher, istri Sule, berkat makeup.
Ternyata sebelum aksinya menjadi Nathalie viral, wanita cantik bernama Nhasevia Anderson itu juga pernah mencoba makeup mirip beberapa artis lain. Di antaranya ada makeup mirip Nagita Slavina dan Aurel Hermansyah.
Nhasevia membagikan tutorial makeup mengubah wajahnya menjadi Aurel pada September 2020 lalu. Saat makeup, ia tak lupa untuk menambahkan detail tahi lalat di bawah bibir seperti yang dimiliki oleh Aurel.
Kemudian pada November 2020, giliran Nhasevia membagikan tutorial dirinya mengubah wajah menjadi mirip Nagita. Wanita cantik ini juga memakai wax untuk membentuk hidungnya mirip dengan Nagita.
Dua video lawas Nhasevia itu mengundang beragam komentar dari warganet di Instagram. Banyak yang memuji Nhasevia berhasil membuat wajahnya mirip dengan Aurel.
Tapi, reaksi yang berbeda diberikan di postingan makeup mirip Nagita. Beberapa warganet menganggap hasil makeup Nhasevia kurang mirip dengan istri Raffi Ahmad.
"Nah bener kan, kalo dandan ala Aurel jd mirip banget, karena facenya emang lebih cenderung ke Aurel hehe," puji warganet.
"Kayanya kalo Aurel gak usah make up, emang mirip. Cuma tinggal nebelin bibir doang dikit (emoji)," tutur yang lain.
"Gak mirip kalo ini," celetuk warganet mengomentari makeup Nhasevia menjadi Nagita Slavina.
Baca Juga: Anak Sule Curiga Kehamilan Nathalie Holscher Cuma Prank
"Hwaaa hampir mirip Kak (emoji)," kata warganet di postingan makeup Nagita lagi.
Bukan cuma selebriti perempuan, Nhasevia juga pernah membuat makeup mirip artis-artis pria. Mulai dari makeup mirip Uya Kuya, Deddy Corbuzier, Limbad, Tukul, hingga Shah Rukh Khan, makeup ala wajah mereka pernah dibuat oleh Nhasevia.
Sementara itu, Nathalie sudah tahu soal video Nhasevia yang viral di media sosial. Ia bahkan diketahui sudah mengajak Nhasevia untuk kolaborasi YouTube baru-baru ini.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
-
6 Rekomendasi HP Murah Tahan Air dengan Sertifikat IP, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
5 Opsi Earphone untuk Lari: Waterproof dan Ringan Dipakai, Harga Mulai Rp 40 Ribuan
-
Download Logo Hari Santri 2025 Versi PNG hingga JPG, Klik Link Berikut
-
3 Zodiak Akan Merasakan Kebahagiaan Mulai 15 Oktober 2025
-
5 Sepatu Lari Adidas Terbaik yang Empuk, Lembut, dan Nyaman
-
Oven Bau? Jangan Panik! Rahasia Dapur Hilangkan Bau Tak Sedap dengan Bahan Alami
-
AI Makin Dekat dengan Kehidupan Sehari-Hari, Tapi Bagaimana dengan Keamanannya?
-
6 Shio Paling Beruntung Besok Rabu 15 Oktober 2025
-
Dari Prabowo dan Trump, Menilik Makna Pose Jempol Tak Sekadar Gaya Bapak-Bapak?
-
5 Pilihan Sunscreen yang Bagus untuk Usia 30-an, Lindungi Kulit dari Penuaan Dini
-
Bolehkah Santri Ngecor Bangunan? Ini Kata Menteri Agama Nasaruddin Umar