Suara.com - Pelayanan jadi hal utama yang perlu diperhatikan sebuah usaha. Pelayanan yang memuaskan akan membuat pelanggan berdatangan.
Seorang wanita bercerita pengalamannya saat membeli minuman di Starbucks. Pengalaman tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @anehsihh.
Wanita ini bercerita bahwa saat itu dia sedang berada di mal. Ia kemudian mengunjungi Starbucks untuk mendapatkan minuman favoritnya.
Ia lalu menyebutkan ingin memesan Dark Brownie Cold Brew. Namun ternyata di gerai Starbucks yang dikunjungi wanita ini tak memiliki menu tersebut.
Hal ini ternyata karena menu itu hanya ada di gerai Starbucks PIK Avenue. Wanita ini tak masalah dan bersiap untuk memesan minuman lain.
Namun, barista Starbucks ini menawarkan hal lain. "Kakak kalau tahu resepnya kasih tahu aja. Mungkin kita bisa bikin," ujar barista tersebut kepada wanita ini.
Wanita ini tak mengetahui resep dari minuman yang ia pesan. Tanpa diduga, barista tersebut kemudian menelpon pihak Starbucks PIK Avenue.
Barista itu menelpon untuk menanyakan resep minuman yang diinginkan wanita tersebut. Akhirnya wanita ini mempersilahkan barista untuk membuat Dark Brownie Cold Brew pesanannya.
Barista itu kemudian membuatkan minuman yang dipesan wanita ini. tak sampai di situ saja, sang barista pun memohon maaf apabila wanita ini menunggu terlalu lama.
Baca Juga: Bikin Kaget, Reza Arap Jadi Barista Starbucks
Barista tersebut juga mengatakan apabila rasanya kurang pas ia dapat menambahkan sesuai dengan permintaan wanita itu.
Saat wanita ini mencoba minumannya, dia terkejut karena rasanya benar-benar sama persis seperti minuman yang biasa ia beli di Starbucks PIK Avenue. Wanita ini sangat mengapresiasi usaha dan pelayanan dari barista tersebut.
Video ini menarik banyak perhatian warganet. Hingga Selasa (19/1/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok. Ratusan komentar turut memenuhi kolom komentar video ini.
"Plis emang barista Starbucks seramah itu nggak sih. Baik banget walaupun lumayan mehong," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya turut berkomentar. "Aku dulu juga sempet jadi barista Starbucks. Emang diajarin utamain customer service di sana wkwk apalagi kalo ajaran manajernya bener," ungkap warganet ini.
"Asliiii.. jujur gue nggak pernah nemuin karyawan Starbucks yang service-nya buruk sih, sejauh ini service-nya baik dan ramah banget," cerita warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Rekomendasi Skincare Facetology yang Bikin Kulit Cerah dan Halus
-
8 Pilihan Cushion dengan Skincare Infused untuk Makeup Ringan dan Kulit Tetap Terawat
-
25 Soal dan Kunci Jawaban TKA Matematika Kelas 6 SD: Pecahan hingga Operasi Hitung
-
Cushion Vs Foundation, Mana yang Lebih Baik? Ini Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
25 Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKA Bahasa Indonesia Kelas 6 SD
-
5 Moisturizer untuk Hempaskan Garis Penuaan, Mulai Rp30 Ribuan
-
4 Rekomendasi Cushion yang Tahan Keringat, Tak Perlu Khawatir saat Aktivitas Padat
-
Ketika Dapur Rumahan Ingin Naik Kelas: Cerita UMKM yang Siap Bertumbuh
-
5 Bedak untuk Samarkan Garis Penuaan agar Wajah Tampak Muda
-
4 Rekomendasi Serum Bakuchiol Lokal untuk Usia 40-an, Lebih Aman bagi Kulit Sensitif