Suara.com - Memelihara hewan menjadi kesenangan dan hobi bagi banyak orang. Dikatakan bahwa memelihara hewan dapat memberikan kebahagiaan untuk orang tersebut.
Hal itu karena hewan domestik seperti anjing, kucing, kelinci dapat menghibur dalam keadaan apapun.
Rupanya memilihara hewan memberikan banyak manfaat bagi seseorang. Tidak hanya memberi kebahagiaan, memelihara hewan juga baik untuk kehidupan sosial dan kesehatan.
Berikut beberapa manfaat memelihara hewan domestik seperti yang dilansir dari Animalfriends.
1. Memelihara hewan dapat membuat tubuh fit
Memelihara hewan akan membuat tubuh fit. Misalnya, ketika memelihara seekor anjing, seseorang perlu membawanya keliling jalan untuk membuat anjing tetap sehat dan bahagia.
Namun, manfaat itu tidak hanya dirasakan anjing, orang tersebut juga akan merasakannya karena tubuhnya ikut bergerak. Selain itu, berjalan-jalan keluar ruangan juga bisa menghilangkan stres.
2. Memastikan tidak kesepian
Memelihara hewan akan membuat pemiliknya merasa tidak kesepian. Hal ini karena hewan peliharaan dapat menjadi teman saat sedang sendiri. Hewan peliharaan juga akan merasa senang saat mereka diajak bermain dan berbicara.
3. Menurunkan stres
Hewan perliharaan dapat menurunkan stres seseorang. Biasanya, orang akan lelah dan stres karena bekerja atau belajar. Dengan memiliki hewan peliharaan, hal itu dapat membuat seseorang menjadi rileks karena merasa ada yang menemani.
Peneliti menemukan, pemilik hewan peliharaan cenderung memiliki tekanan darah, kolesterol, dan trigliserida yang lebih rendah daripada orang yang tidak memiliki hewan peliharaan. Hal ini membuktika hewan peliharaan baik bagi tubuh.
Baca Juga: Belakangan Jadi Nutrisi Populer, Apa Saja Manfaat Vitamin D bagi Tubuh?
4. Membantu berteman
Ketika membawa hewan peliharaan keluar, biasanya orang akan tertarik dan akhirnya ngobrol dengan orang tersebut. Hal ini menggambarkan hewan peliharaan dapat membuat seseorang menjalin ikatan dengan orang lain dengan cepat.
5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Memelihara hewan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang. Saat membawa hewan keluar, seseorang mendapat sinar matahari yang dapat meningkatkan imun tubuh.
Kuman dan virus dari luar juga bisa membuat tubuh adaptasi sehingga sistem kekebalan tubuh meningkat. Penelitian menunjukkan, bayi yang tinggal dengan anjing cenderung mengalami lebih sedikit infeksi dan umumnya lebih sehat daripada mereka yang tidak.
6. Mengindari anak dari alergi
Memelihara hewan akan membuat anak terhindari dari alergi. Hal ini karena bulu pada hewan dapat membantu hal tersebut. Namun, sebaliknya, jika seseorang mengalami alergi terhadap bulu hewan sebab akan berdampak buruk terhadap orang tersebut.
7. Dapat mendeteksi kanker
Rupanya memelihara hewan, khususnya anjing dapat mendeteksi kanker sejak dini. Beberapa pemilik hewan peliharaan melaporkan, anjing menyelamatkan nyawa mereka setelah menyadari bahwa anjing terus-menerus mengais, mengendus atau bahkan menjilati tumor yang tersembunyi di bawah kulit.
8. Mengajari anak bertanggungjawab
Memelihara hewan dapat memberikan pelajaran terhadap anak. Hal ini karena anak akan merasa bertanggung jawab terhadap pembersihan kandang, merawat, dan mengajarkan trik-trik terhadap hewan tersebut. Anak juga belajar mengasuh dan memiliki rasa empati terhadap hewan yang berguna untuknya di masa depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Elegansi Waktu: Jam Tangan Perhiasan 2025 dengan Horologi Tinggi dan Seni
-
5 Pilihan Merek Bedak Padat yang Tahan Lama untuk Guru Usia 40 Tahun ke Atas
-
4 Jam dari Jakarta, Pesona Air Terjun Citambur Setinggi 100 Meter yang Bikin Terpana
-
5 Serum Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun, Kulit Jadi Kencang dan Awet Muda
-
4 Zodiak Paling Beruntung Besok 22 November 2025: Dompet Tebal, Asmara Anti Gagal
-
5 Contoh Amanat Pembina Upacara Hari Guru Nasional 2025, Sarat Makna dan Menggugah Jiwa
-
5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound