Suara.com - Aurel Hermansyah dikenal sebagai salah satu selebriti muda yang kerap tampil dengan gaya fesyen high-end. Ia tak ragu untuk memilih beragam produk merek dunia untuk melengkapi penampilannya.
Termasuk urusan makeup dan peralatannya, Aurel diketahui mengandalkan produk-produk kelas dunia. Penyanyi cantik ini bahkan diketahui tak sembarangan memilih cermin untuk berkaca.
Dalam video YouTube Atta Halilintar yang tayang pada 1 Februari 2021 kemarin, Aurel terlihat memakai cermin mungil keluaran merek Chanel dengan harga cukup mahal.
Akun Instagram @outfit_aureliehermansyah mengungkap bahwa cermin tersebut merupakan Vintage Chanel Black Large Hand Mirror yang harganya mencapai USD 195 atau sekitar Rp2,7 juta.
Sontak, fakta tentang harga cermin putri sulung Anang Hermansyah itu menuai reaksi heboh dari warganet. Mereka syok karena menganggap harga tersebut kelewat mahal untuk ukuran cermin mungil.
Banyak juga warganet yang berpendapat harga cermin mungil Aurel bisa dipakai untuk membeli kebutuhan sehari-hari, seperti beras atau sembako lainnya.
"Hah, hanya untuk cermin segitu harganya. Wow," celetuk warganet.
"Astoge mak, kaca seuprit gitu. Bisa buat beli lemari sekacanya di rumahku," tutur yang lain.
"Kacanya bisa beli sembako," kata warganet.
Baca Juga: Nikah Sebelum Bulan Puasa, Aurel Hermansyah Mau Hindari Fitnah
"Ya ampun, dibeliin beras bisa berapa karung tuh min," imbuh lainnya.
"Wah 2 juta kalo buat emak-emak kayak aku udah bisa buat beli sembako ya," pungkas yang lain.
Sementara itu, Aurel Hermansyah belakangan sudah mantap melanjutkan hubungannya dengan Atta ke jenjang yang lebih serius. Keduanya berencana menggelar pernikahan sebelum bulan Ramadan tahun ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR